Senin 30 Sep 2019 21:07 WIB

Daud Yordan Dijadwalkan Naik Ring Lagi 17 November

Pertarungan Daud Yordan selanjutnya akan dilaksanakan di Indonesia.

Red: Endro Yuwanto
Petinju Indonesia Daud Yordan berpose usai melakukan latihan di Denpasar, Bali, Senin (29/7/2019).
Foto: Antara/Fikri Yusuf
Petinju Indonesia Daud Yordan berpose usai melakukan latihan di Denpasar, Bali, Senin (29/7/2019).

REPUBLIKA.CO.ID, KENDARI -- Petinju Indonesia pemegang gelar WBO Intercontinental kelas ringan (61,2 kilogram), Daud Yordan, dijadwalkan kembali naik ring pada 17 November 2019. Daud Yordan mengatakan, pertarungan mendatang rencananya digelar di Indonesia.

"Soal siapa yang menjadi lawan saya dan tittle pertarungan itu apa, silakan tanyakan kepada manajemen," kata petinju dengan rekor bertarung 39 kali menang (27 di antaranya dengan KO) dan empat kali kalah tersebut.

Petinju kelahiran 10 Juni 1987 tersebut menambahkan, untuk persiapan pertarungan mendatang dirinya mulai menjalani latihan di Bali di bawah asuhan pelatih Pino Bahari. "Sudah beberapa hari ini saya berlatih di Bali dan sekarang latihan yang saya jalani sudah memasuki program khusus," kata petinju Sasana Kayong Utara, Kalimantan Barat, tersebut.

Menurut Daud Yordan, latihan program khusus tersebut meliputi peningkatan daya tahan tubuh di pagi hari, kemudian daya tahan fisik dan teknik pada sore hari.

Daud Yordan menjalani pertarungan terakhir saat menghempaskan petinju tuan rumah Aekkawee Kaewmanee pada ronde kelima (menang TKO) pada pertarungan bertajuk WBC International Challenge Belt di Pattaya, Thailand, Ahad (4/8). Selain menyandang gelar WBO Intercontinental, Daud Yordan juga memegang gelar WBC Asia International Challenge Belt setelah menumbangkan petinju Thailand tersebut.

Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا النَّبِيُّ اِذَا طَلَّقْتُمُ النِّسَاۤءَ فَطَلِّقُوْهُنَّ لِعِدَّتِهِنَّ وَاَحْصُوا الْعِدَّةَۚ وَاتَّقُوا اللّٰهَ رَبَّكُمْۚ لَا تُخْرِجُوْهُنَّ مِنْۢ بُيُوْتِهِنَّ وَلَا يَخْرُجْنَ اِلَّآ اَنْ يَّأْتِيْنَ بِفَاحِشَةٍ مُّبَيِّنَةٍۗ وَتِلْكَ حُدُوْدُ اللّٰهِ ۗوَمَنْ يَّتَعَدَّ حُدُوْدَ اللّٰهِ فَقَدْ ظَلَمَ نَفْسَهٗ ۗ لَا تَدْرِيْ لَعَلَّ اللّٰهَ يُحْدِثُ بَعْدَ ذٰلِكَ اَمْرًا
Wahai Nabi! Apabila kamu menceraikan istri-istrimu maka hendaklah kamu ceraikan mereka pada waktu mereka dapat (menghadapi) idahnya (yang wajar), dan hitunglah waktu idah itu, serta bertakwalah kepada Allah Tuhanmu. Janganlah kamu keluarkan mereka dari rumahnya dan janganlah (diizinkan) keluar kecuali jika mereka mengerjakan perbuatan keji yang jelas. Itulah hukum-hukum Allah, dan barangsiapa melanggar hukum-hukum Allah, maka sungguh, dia telah berbuat zalim terhadap dirinya sendiri. Kamu tidak mengetahui barangkali setelah itu Allah mengadakan suatu ketentuan yang baru.

(QS. At-Talaq ayat 1)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement