Selasa 01 Oct 2019 16:27 WIB

Polisi Pulangkan Puluhan Mahasiswa Bandung yang Diamankan

Mahasiswa dijemput orangtua dan keluarganya masing-masing.

Rep: Djoko Suceno/ Red: Esthi Maharani
Sejumlah elemen masyarakat dan perguruan tinggi se Bandung Raya menggelar aksi di halaman gedung DPRD Jabar,.
Foto: Foto: Arie Lukihardianti/Republika
Sejumlah elemen masyarakat dan perguruan tinggi se Bandung Raya menggelar aksi di halaman gedung DPRD Jabar,.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Puluhan mahasiswa yang ditangkap saat aksi unjukrasa berakhir ricuh di Gedung DPRD Jabar di Jl Diponegoro, Senin (30/9) sudah dipulangkan. Mereka yang sempat diamankan di Mapolfrestabes Bandung dijemput orangtua dan keluarganya masing-masing.

‘’Sebagian besar sudah dipulangkan. Masih ada dua yang kita amankan,’’ kata Kasat Resrim Polrestabes Bandung, AKBP M Rifai kepada para wartawan, Selasa (1/10).

Puluhan mahasiswa yang diamankan polisi itu, kata Rifai, diduga melakukan aksi kekerasan terhadap polisi. Selain melempari polisi dengan batu dan benda keras lainnya, kata dia, ada oknum mahasiswa yang melakukan penganiayaan terhadap polisi hingga mengalami patah tulang. Dua oknum mahasiswa yang masih diamankan tersebut diduga yang melakukan aksi penganiayaan terhadap anggota polisi.

‘’Dua orang masih kita amankan. Diduga melakukan penganiayaan terhadap polisi. Namun tidak akan kita proses kasusnya,’’ ujar dia.

Sebagaimana diketahui, akjsi unjukrasa mahasiswa di depan Gedung DPRD Jabar Jl Diponegoro, Kota Bandung, kembali ricuh. Kericuhan yang terjadi sekitar pukul 17.00 WIB tersebut terjadi ketika mahasiswa berusaha menjebol pintu gerbang kantor wakil rakyat tersebut. Tak hanya mendorong pintu gerbang yang terbuat dari pagar besi, mahasiswa juga melempari berbagai benda ke arah halaman Gedung DPRD Jabar. Upaya mahasiswa menjebol pintu bgerbang berhasil dihalau petugas gabungan TNI-Polri.

Petugas menembakkkan gas air mata ke arah massa yang memadati Jl Diponegoro persis di depan Gedung DPRD. Tembakan gas air mata membubarkan konsentrasi massa di lokasi tersebut . Massa mahasiswa pun berhamburan menuju depan Gedung Sate (Jl Diponegoro), Jl Cimandiri, dan Jl Trunojoyo. Tak hanya gas air mata, polisi juga mengerahkan satu unit mobil water cannon untuk menghalau massa. Suara sirene dan imbauan agar mahasiswa tak bertindak anarkis terdengar dari kendaraan rantis milik Polda Jabar.

‘’Kata minta ade-ade mahasiswa tidak bertindak anarkis,’’ teriak seorang petugas dengan menggunakan pengeras suara.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَمَا تَفَرَّقُوْٓا اِلَّا مِنْۢ بَعْدِ مَا جَاۤءَهُمُ الْعِلْمُ بَغْيًاۢ بَيْنَهُمْۗ وَلَوْلَا كَلِمَةٌ سَبَقَتْ مِنْ رَّبِّكَ اِلٰٓى اَجَلٍ مُّسَمًّى لَّقُضِيَ بَيْنَهُمْۗ وَاِنَّ الَّذِيْنَ اُوْرِثُوا الْكِتٰبَ مِنْۢ بَعْدِهِمْ لَفِيْ شَكٍّ مِّنْهُ مُرِيْبٍ
Dan mereka (Ahli Kitab) tidak berpecah belah kecuali setelah datang kepada mereka ilmu (kebenaran yang disampaikan oleh para nabi) karena kedengkian antara sesama mereka. Jika tidaklah karena suatu ketetapan yang telah ada dahulunya dari Tuhanmu (untuk menangguhkan azab) sampai batas waktu yang ditentukan, pastilah hukuman bagi mereka telah dilaksanakan. Dan sesungguhnya orang-orang yang mewarisi Kitab (Taurat dan Injil) setelah mereka (pada zaman Muhammad), benar-benar berada dalam keraguan yang mendalam tentang Kitab (Al-Qur'an) itu.

(QS. Asy-Syura ayat 14)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement