Rabu 02 Oct 2019 04:40 WIB

Omid Nazari Mulai Cermati Kekuatan Madura United

Gelandang Persib Omid Nazari sebut Madura United bukanlah lawan yang mudah dikalahkan

Rep: ayobandung.com/ Red: ayobandung.com
 Gelandang asing Persib Bandung, Omid Nazari
Gelandang asing Persib Bandung, Omid Nazari

GEDEBAGE, AYOBANDUNG.COM -- Gelandang asing andalan Persib Bandung, Omid Nazari tengah memasang fokus tinggi jelang dalam laga kontra Madura United, Sabtu (5/10) mendatang. Pemilik nomor punggung 91 itu juga mengaku telah mengamati karakter permainan skuat berjuluk Laskar Sapeh Kerab itu.

AYO BACA : Sempat Demam Tinggi, Omid Nazari Siap Main Kontra Madura United

Pasalnya menurut Omid, menghadapi Madura United bukanlah tim yang mudah untuk ditaklukan. Terbukti, saat bertandang ke markas PSS Sleman, tim asuhan Rasiman itu mampu mencuri poin dengan hasil hasil imbang 2-2 atas PSS Sleman.

AYO BACA : Persib Tampil 'Full Team' Lawan Madura United

Praktis, hal ini lanjut Omid, menegaskan bahwa Laskar sapeh Kerab memang tim yang tangguh. Karenanya, gelandang berusia 28 tahun itu menegaskan, dirinya dan tim perlu bekerja keras untuk mencuri poin dari Madura United.

"Ya kemarin mereka bermain imbang 2-2 dan persaingan lebih ketat di putaran kedua ini. Banyak laga yang berakhir imbang dan ini akan menjadi laga yang sulit. Kami harus bekerja keras dan juga tetap fokus," ungkap Omid usai sesi latihan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Selasa (1/10).

Bukan hanya itu, untuk mengantisipasi karakter permainan Madura United, Omid mengatakan akan banyak mengamati cuplikan dari video permainan Madura untuk memantau sejauh mana kekuatan dan kelemahan mereka.

"Mereka tim yang bagus, saya akan lebih dalam lagi memantau kekuatan mereka. Kami punya cuplikan video mereka dan mulai melakukan persiapan pekan ini. Jadi saya harus lebih mengetahui lagi soal permainan mereka," ujar Omid.

AYO BACA : Madura United Pincang, Pelatih Persib Tak Merasa Diuntungkan

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan ayobandung.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab ayobandung.com.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement