REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Partai Amanat Nasional (PAN) mulai menunjukkan kecenderungan dukungan dalam kontestasi Kursi Ketua MPR RI. PAN menyatakan lebih mendukung wakil Golkar di MPR RI Bambang Soesatyo (Bamsoet) untuk menduduki kursi Ketua MPR RI periode 2019 - 2024.
"Jadi kalau PAN itu sejauh ini kelihatannya kecenderungannya itu ke Bambang Soesatyo," kata Wakil Sekretaris Jenderal PAN Saleh Partaonan Daulay saat dikonfirmasi Kamis (3/10).
Kendati demikian, Saleh menyatakan, proses diskusi antarfraksi masih berlangsung untuk melakukan pertemuan lobi-lobi antar lintas fraksi. Maka itu, sikap PAN sendiri akan difinalisasi seiring dengan berjalannya waktu. Partai juga mendengar usulan dari kelompok DPD yang mengutus nama Fadel Muhammad.
Saleh mengakui, PAN telah dilobi oleh perwakilan dari Fraksi Golkar, termasuk Bamsoet sendiri untuk memuluskan langkahnya ke kursi Ketua MPR. Bukan hanya Golkar, Ahmad Muzani yang menjadi perwakilan dari Gerindra juga disebut sudah melobi PAN.
Saleh menegaskan, proses musyawarah antarfraksi dan MPR RI terus berjalan. "Sedang dimusyawarahkan di tingkat lintas fraksi dan DPD itu," ujar dia.
Seluruh fraksi sudah mengusung nama-nama untuk duduk di kursi pimpinan MPR. Golkar mengutus Bambang Soesatyo, Gerindra mengutus Ahmad Muzani, dan PKS mengutus Hidayat Nur Wahid. Kemudian Nasdem mengutus Lestari Moerdijat, PPP mengutus Arsul Sani, dan PAN mengutus Zulkifli Hasan.
PDIP kembali mengutus Ahmad Basarah, sementara, Demokrat mengutus Syarief Hasan untuk duduk di kursi pimpinan MPR RI. Dari kelompok DPD, Fadel Muhammad menjadi perwakilan pimpinan MPR.