Selasa 08 Oct 2019 09:27 WIB

Barcelona Ingin Tekan Pengeluaran Gaji dan Bonus Pemain

Barcelona menghabiskan 525 juta euro (Rp 8,15 triliun) untuk gaji pemain dan pelatih.

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Israr Itah
logo barcelona
Foto: www.freelargeimages.com
logo barcelona

REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Besarnya pengeluaran klub untuk gaji dan bonus menjadi perhatian anggota klub Barcelona dalam rapat umum dengan manajemen klub pada akhir pekan lalu. Meskipun menyetujui anggaran dari manajemen, persetujuan itu diperkirakan sudah memasukkan langkah pengurangan gaji.

Dikutip dari Marca, Selasa (8/10), Barcelona membayar 92 juta euro (Rp 1,42 triliun) untuk bonus dan berbagai tambahan kepada para pemain mereka setelah menjuarai La Liga dan Copa del Rey, musim lalu. Secara keseluruhan, Barcelona menghabiskan 525 juta euro (Rp 8,15 triliun) untuk gaji pemain dan pelatih, musim lalu. Sebesar 417 juta euro (Rp 6,47 triliun) dibayarkan kepada para pemain.

Baca Juga

Musim lalu, Barcelona menghabiskan total 671 juta euro untuk upah dan cicilan utang. Musim ini, angka itu diperkirakan akan turun menjadi 642 juta. Penurunan upah sebesar tiga persen dan penurunan cicilan utang sebanyak tujuh persen.

Untuk mendatangkan pemain baru, dewan Barcelona tahu mereka harus menjual para pemain dengan bayaran besar seperti Ivan Rakitic, Ousmane Dembele, dan Samuel Umtiti.

Dikutip dari AS, laporan tahunan Barcelona pada 2018/19 mengungkapkan bahwa mereka berutang total 260,7 juta euro dalam biaya transfer yang belum dibayar. Utang terbesar Barcelona kepada Liverpool sebesar 94,6 juta euro untuk pembelian Philippe Coutinho. Namun utang tersebut tidak langsung kepada Liverpool, melainkan ke pihak ketiga yang membantu mewujudkan kepindahan sang pemain.  Dalam kesepakatan transfer sebesar 160 juta euro, Liverpool dilaporkan sudah menerima 155 juta euro dan hanya memiliki sisa piutang 5 juta euro. 

Selain Liverpool, juara Spanyol itu berutang 30,3 juta ke Bordeaux untuk Malcom, 28 juta ke Gremio untuk Arthur Melo, 10,9 juta ke Bayern Muenchen untuk Arturo Vidal, 31,4 juta ke Valencia untuk Neto, dan 48,6 juta ke Ajax untuk Frenkie de Jong.

Sebaliknya, Barcelona masih akan menerima 75,3 juta dari penjualan pemain. Dari catatan itu ada utang Everton sebesar 26 juta euro dari pembelian trio Blaugrana Yerry Mina (9,7 juta yang belum dibayar), Lucas Digne (6,7 juta), dan André Gomes (9,6 juta). Borussia Dortmund berutang 11,01 juta untuk Paco Alcácer, dan Valencia belum membayar 13,9 juta untuk Jasper Cillessen.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اِلَى الَّذِيْ حَاۤجَّ اِبْرٰهٖمَ فِيْ رَبِّهٖٓ اَنْ اٰتٰىهُ اللّٰهُ الْمُلْكَ ۘ اِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّيَ الَّذِيْ يُحْيٖ وَيُمِيْتُۙ قَالَ اَنَا۠ اُحْيٖ وَاُمِيْتُ ۗ قَالَ اِبْرٰهٖمُ فَاِنَّ اللّٰهَ يَأْتِيْ بِالشَّمْسِ مِنَ الْمَشْرِقِ فَأْتِ بِهَا مِنَ الْمَغْرِبِ فَبُهِتَ الَّذِيْ كَفَرَ ۗوَاللّٰهُ لَا يَهْدِى الْقَوْمَ الظّٰلِمِيْنَۚ
Tidakkah kamu memperhatikan orang yang mendebat Ibrahim mengenai Tuhannya, karena Allah telah memberinya kerajaan (kekuasaan). Ketika Ibrahim berkata, “Tuhanku ialah Yang menghidupkan dan mematikan,” dia berkata, “Aku pun dapat menghidupkan dan mematikan.” Ibrahim berkata, “Allah menerbitkan matahari dari timur, maka terbitkanlah ia dari barat.” Maka bingunglah orang yang kafir itu. Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang zalim.

(QS. Al-Baqarah ayat 258)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement