REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Selama ini banyak mualaf yang bermasalah dengan keluarganya setelah memeluk agama Islam, mereka butuh tempat berbagi masalah untuk mencari solusi. Para aktivis dan relawan MCI berusaha untuk menyelesaikan masalah para mualaf tersebut.
Pada hari Ahad, 6 Oktober 2019 MCI Jatim di dukung Dompet Alquran Indinesia dan Komunitas Debu Langit me Launching Shelter Mualaf di Manyar Sabrangan Surabaya, rumah yang diperuntukkan untuk persinggahan mualaf ini akan mampu menampung para mualaf yang terusir dari keluarganya.
Rumah ini juga sebagai tempat beragam pembinaan, pendampingan dan pemberdayaan mualaf. Program ini bertujuan mengokohkan mualaf berkualitas baik dari segi keimanan dan ekonomi.
“Kami tentu berharap dengan adanya shelter mualaf , tidak ada lagi tangisan karena disiksa dan diusir atau pemukulan terhadap para mualaf. Rumah ini bisa sebagai tempat untuk mengeratkan ukhuwah antara sesama mualaf, mereka butuh teman untuk saling berbagi ,” kata Agung Heru Setiawan, Ketua MCI Jawa Timur.
Dalam acara Launching shelter ini dihadiri para aktivis relawan MCI Surabaya dan juga dari berbagai daerah, Sidoarjo, Mojokerto, Gresik, Lamongan, Kediri, Malang dan Pamekasan, mereka datang bersama para mualaf binaannya.
" Kami sangat bahagia ada rumah singgah ini, tentu akan sangat membantu para mualaf, ada tempat untuk berbagi suka dan duka dengan sesama mualaf ." Kata Fahima, mualaf yang akan menempati rumah singgah tersebut.
Pada kesempatan itu pula Ketua MCI Jatim menyerahkan sertifikat mualaf kepada dua orang mualaf yang beberapa hari yang lalu bersyahadat. Juga dibagikannya buku panduan belajar Islam untuk seluruh mualaf yang hadir, dengan harapan para mualaf istiqomah belajar Islam.
Keberadaan Shelter Mualaf tidak terlepas peran dari para donatur yang peduli pada nasib mualaf. " Semoga amal jariyah para donatur diterima Allah SWT dan diberikan rejeki yang berkah melimpah." ujar Agung.
Sedangkan acara yang dihadiri seratus orang lebih ini didukung oleh Lembaga Dompet Alquran Indonesia dan Komunitas Debu Langit yang menyerahkan bingkisan dan dana sosial untuk para mualaf, agar para mualaf tetap semangat menjalani kehidupannya.