REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Gelandang Manchester United (MU) Paul Pogba kembali dikaitkan dengan Juventus. Penggawa tim nasional Prancis itu dinilai tidak betah di Old Trafford.
Muncul rumor baru Pogba bakal ke Juve pada Januari 2020. Sebagai gantinya, MU mendapatkan Emre Can dan Mario Mandzukic.
"Menurut Tuttosport, Juventus siap menawarkan Can dan Mandzukic untuk (ditukar) dengan pesepakbola 26 tahun itu," demikian laporan yang dikutip dari Football Italia, Rabu (9/10).
Semula Real Madrid juga tertarik pada jagoan Les Bleus tersebut. Belakangan, klub raksasa Spanyol itu keluar dari perlombaan.
Kini menyisakan Juventus di garis terdepan. Juve tidak mungkin mendatangkan Pogba tanpa melepas pemain lain.
Pasalnya, kubu Bianconeri sudah surplus personel. Sehingga, opsi pertukaran paling memungkinkan.
Di sisi lain, United butuh striker dan gelandang tambahan. Kebetulan, Can dan Mandzukic tidak terlalu dipakai Maurizio Sarri sejauh ini.
Nama pertama bahkan belum pernah turun selama kompetisi resmi musim 2019/2020. Keduanya tidak masuk daftar pemain Bianconeri di Liga Champions.
Juve bukan hal asing bagi Pogba. Pada 2012 hingga 2016, ia pernah berkostum hitam-putih.
Saat itu, Pogba tampil dalam 178 laga di berbagai ajang dan mencetak 34 gol. Pogba meraih empat scudetto Serie A, Coppa dan Piala Super Italia, masing-masing dua. Juga satu medali finalis Liga Champions (2015).