REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Ivan Rakitic semakin serius untuk membuka kemungkinan hengkang dari Barcelona pada Januari mendatang. Posisi pemain asal Kroasia tersebut mulai terancam, saat pelatih Barca Ernesto Valverde lebih memilih Sergio Busquets, Frenkie de Jong, dan Arthur Melo, sehingga membuat Rakitic mempertimbangkan pergi dari Camp Nou.
Kembali pada 2018, Rakitic menerima tawaran dari Paris Saint-Germain (PSG) untuk memboyongnya dari Barcelona. Namun Valverde meyakinkan Rakitic bahwa si pemain punya peran penting di tim. Akhir musim lalu, rumor kalau manajamen tim Katalan tersebut ingin menjualnya juga menguat. Namun Rakitic tak berniat untuk meninggalkan Barcelona.
Kesabaran Rakitic untuk lama-lama di bangku cadangan sepertinya mulai menipis. ''Saya ingin bermain. Saya tidak akan bertahan di Barcelona hanya untuk menimati kota dan berjalan di bangku cadangan,'' kata Rakitic dikutip dari Marca, Rabu (16/10).
Barcelona memang berencana menyegarkan skuat yang berdampak pada Rakitic dengan sisa kontraknya dua tahun lagi. Manchester United dan Juventus telah mengungkapkan ketertarikan untuk pemain yang berposisi sebagai gelandang tersebut.
Dengan bermain sebagai pemain pemain reguler, tujuan Rakitic adalah tetap bisa menjaga posisi di tim nasional untuk tampil di Piala Eropa 2020 dan Piala 2022.