Kamis 17 Oct 2019 11:52 WIB

Donald Trump Berselisih dengan Sekutunya Soal Suriah

Senator Lindsey Graham menentang keputusan Trump menarik pasukan dari Suriah.

Rep: Lintar Satria/ Red: Nur Aini
Presiden AS Donald Trump, 22 September 2019.
Foto: AP Photo/Evan Vucci
Presiden AS Donald Trump, 22 September 2019.

REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON -- Hubungan Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump dengan Senator dari Partai Republik Lindsey Graham memburuk karena perbedaan pendapat tentang Suriah. Graham mengkritik keras keputusan Trump menarik pasukan AS dari perbatasan Suriah dengan Turki.

Tampaknya Trump tidak dapat menerima kritikan keras dari sekutu dekatnya itu. Ia justru meminta senator dari South Carolina tersebut untuk fokus melakukan pekerjaannya memimpin Komite Kehakiman di Senat.

Baca Juga

"Saya pikir Lindsey (Graham) harus fokus di Komite Kehakiman, orang-orang di South Carolina ingin melihat pasukan pulang ke rumah dan saya menang di pemilihan karena itu," kata Trump usai menemui Presiden Italia Sergio Mattarella di Gedung Putih, Kamis (17/10).

Graham salah satu pembela Trump yang paling gigih, walaupun dalam beberapa kesempatan ia mengaku tidak selalu sepakat dengan kebijakan Trump. Kantor berita Associated Press menulis kemungkinan perselisihan itu tidak akan berlangsung lama. Hal itu karena sebelumnya Graham juga pernah menunjukkan ketidakpuasannya atas kebijakan Trump.