Sabtu 19 Oct 2019 15:01 WIB

Marquez Tercepat di Latihan Bebas Keempat GP Jepang

Terdapat empat pembalap berbeda yang merengkuh waktu tercepat di setiap sesi latihan.

Rep: Muhammad Ikhwanuddin/ Red: Andri Saubani
Marc Marquez
Foto: EPA-EFE/RUNGROJ YONGRIT
Marc Marquez

REPUBLIKA.CO.ID, MOTEGI -- Pembalap MotoGP tim Repsol Honda, Marc Marquez akhirnya menjadi tercepat dalam sesi latihan bebas keempat GP Jepang di Sirkuit Motegi, Sabtu (19/10). Ia sempat gagal menembus pencatat waktu tercepat dalam tiga sesi latihan sebelumnya.

Terdapat empat pembalap berbeda yang merengkuh waktu tercepat di setiap sesi latihan bebas. Maverick Vinales menjadi yang paling cepat di sesi pertama, kemudian diikuti Fabio Quartararo di sesi kedua, dan Danilo Petrucci di sesi ketiga.

Baca Juga

The Baby Alien, julukan Marquez, tercatat sebagai yang tercepat dengan catatan waktu 1 menit 48.940 detik pada sesi terakhir sebelum kualifikasi. Sementara, Maverick Vinales yang berseragam Monster Yamaha, menduduki urutan kedua dengan catatan 1 menit 50.282 detik pada sesi keempat.

Fabio Quartararo (Petronas Yamaha) menempati posisi tiga dengan 1 menit 50.674 detik. Sedangkan Carl Crutchlow (LCR Honda) meraih catatan waktu 1 menit 50.747 detik dan menempati posisi empat.Pembalap kawakan Yamaha, Valentino Rossi menembus posisi lima besar dengan 1 menit 50.748 detik.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يَسْتَفْتُوْنَكَۗ قُلِ اللّٰهُ يُفْتِيْكُمْ فِى الْكَلٰلَةِ ۗاِنِ امْرُؤٌا هَلَكَ لَيْسَ لَهٗ وَلَدٌ وَّلَهٗٓ اُخْتٌ فَلَهَا نِصْفُ مَا تَرَكَۚ وَهُوَ يَرِثُهَآ اِنْ لَّمْ يَكُنْ لَّهَا وَلَدٌ ۚ فَاِنْ كَانَتَا اثْنَتَيْنِ فَلَهُمَا الثُّلُثٰنِ مِمَّا تَرَكَ ۗوَاِنْ كَانُوْٓا اِخْوَةً رِّجَالًا وَّنِسَاۤءً فَلِلذَّكَرِ مِثْلُ حَظِّ الْاُنْثَيَيْنِۗ يُبَيِّنُ اللّٰهُ لَكُمْ اَنْ تَضِلُّوْا ۗ وَاللّٰهُ بِكُلِّ شَيْءٍ عَلِيْمٌ ࣖ
Mereka meminta fatwa kepadamu (tentang kalalah). Katakanlah, “Allah memberi fatwa kepadamu tentang kalalah (yaitu), jika seseorang mati dan dia tidak mempunyai anak tetapi mempunyai saudara perempuan, maka bagiannya (saudara perempuannya itu) seperdua dari harta yang ditinggalkannya, dan saudaranya yang laki-laki mewarisi (seluruh harta saudara perempuan), jika dia tidak mempunyai anak. Tetapi jika saudara perempuan itu dua orang, maka bagi keduanya dua pertiga dari harta yang ditinggalkan. Dan jika mereka (ahli waris itu terdiri dari) saudara-saudara laki-laki dan perempuan, maka bagian seorang saudara laki-laki sama dengan bagian dua saudara perempuan. Allah menerangkan (hukum ini) kepadamu, agar kamu tidak sesat. Allah Maha Mengetahui segala sesuatu.”

(QS. An-Nisa' ayat 176)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement