Sabtu 19 Oct 2019 15:44 WIB

Trump Puji Gencatan Senjata Turki

Trump memuji perjanjian gencetan senjata yang meski nampaknya berisiko

Rep: fergi nadira/ Red: Esthi Maharani
Presiden AS Donald Trump bersama Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan di Roosevelt Room Gedung Putih, Selasa, 16 Mei 2017 di Washington.
Foto: AP Photo/Evan Vucci
Presiden AS Donald Trump bersama Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan di Roosevelt Room Gedung Putih, Selasa, 16 Mei 2017 di Washington.

REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON - Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump kembali menampik kritikan tentang langkahnya menarik pasukan AS dari Suriah yang dinilai merusak kredibilitas AS, mengkhinati sekutu Kurdi, serta membuka pintu bagi kebangkitan ISIS. Trump memuji perjanjian gencetan senjata yang meski nampaknya berisiko sebab Turki dan milisi Kurdi berbeda pendapat soal gencetan senjata.

"Kami telah mengalami kesuksesan luar biasa yang saya pikirkan selama beberapa hari terakhir," ujar Trump, Jumat. Trump menyatakan, bahwa pemerintahannya telah mengambil kendali atas minyak di Timur Tengah.

Trump membuat pernyataan sebanyak dua kali pada Jumat, namun pejabat AS lainnya tidak dapat menjelaskan apa yang dimaksudkan presiden. Menyebut pendekatan Suriahnya tidak kontroversial, Presiden Trump mengatakan bahwa gencetan senjata oleh Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan dan milisi Kurdi adalah langkah tepat dan baik untuk patuh terhadap langkah gencetan senjata.

"Ada niat baik di kedua sisi dan peluang yang sangat bagus untuk dinyatakan sukses," cicit Trump di Twitternya.

Kesepakatan antara Turki dan AS mengenai zona aman yang direncanakan di Suriah utara juga diyakini dapat membantu mengurangi ketegangan situasi di kawasan tersebut. Hal ini disampaikan Sekretaris Jenderal NATO Jens Stoltenberg pada Jumat (18/10).

Stoltenberg yang berbicara dalam konferensi pers bersama Menteri Luar Negeri AS Mike Pompeo mengatakan bahwa situasi di timur laut Suriah rapuh dan sulit. "Saya percaya pernyataan ini dapat membantu mengurangi situasi, karena itu membantu memperbaiki situasi di sana," tuturnya dilansir Anadolu Agency, Sabtu (19/10).

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement