Senin 21 Oct 2019 19:47 WIB

Ratusan Rumah Hangus Terbakar di Jalan Sentosa Lama Medan

Penyebab sementara kebakaraan diduga karena korsleting listrik.

Petugas pemadam kebakaran sedang berjibaku memadamkan api (ilustrasi)
Foto: republika/febriyan a
Petugas pemadam kebakaran sedang berjibaku memadamkan api (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, MEDAN -- Kebakaran terjadi di permukiman padat penduduk di Jalan Sentosa Lama, Kelurahan Sei Kera Hulu, Kecamatan Medan Perjuangan, Kota Medan, Sumatra Utara, Senin (21/10). Berdasarkan keterangan Rahmat Januari selaku Kepala Lingkungan (Kepling) 15 Kelurahan Sei Kera Hulu, mengatakan, sebanyak ratusan rumah hangus terbakar. "Lebih kurang ratusan rumah terbakar," katanya

Mengenai penyebab kebakaran, ia menyebutkan dugaan sementara karena korsleting listrik dari salah satu rumah warga. "Penyebab pasti belum tau, dugaannya karena listrik," ujarnya.

Baca Juga

Berdasarkan informasi yang dihimpun, kebakaran terjadi sekitar pukul 17.00 WIB. Hingga Senin malam api belum juga padam. Puluhan armada kebakaran dikerahkan untuk memadamkan api. Selain itu satu unit mobil ambulance Palang Merah Indonesia (PMI) tampak bersiaga tak jauh dari lokasi kebakaran.

 

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَمَا تَفَرَّقُوْٓا اِلَّا مِنْۢ بَعْدِ مَا جَاۤءَهُمُ الْعِلْمُ بَغْيًاۢ بَيْنَهُمْۗ وَلَوْلَا كَلِمَةٌ سَبَقَتْ مِنْ رَّبِّكَ اِلٰٓى اَجَلٍ مُّسَمًّى لَّقُضِيَ بَيْنَهُمْۗ وَاِنَّ الَّذِيْنَ اُوْرِثُوا الْكِتٰبَ مِنْۢ بَعْدِهِمْ لَفِيْ شَكٍّ مِّنْهُ مُرِيْبٍ
Dan mereka (Ahli Kitab) tidak berpecah belah kecuali setelah datang kepada mereka ilmu (kebenaran yang disampaikan oleh para nabi) karena kedengkian antara sesama mereka. Jika tidaklah karena suatu ketetapan yang telah ada dahulunya dari Tuhanmu (untuk menangguhkan azab) sampai batas waktu yang ditentukan, pastilah hukuman bagi mereka telah dilaksanakan. Dan sesungguhnya orang-orang yang mewarisi Kitab (Taurat dan Injil) setelah mereka (pada zaman Muhammad), benar-benar berada dalam keraguan yang mendalam tentang Kitab (Al-Qur'an) itu.

(QS. Asy-Syura ayat 14)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement