Rabu 30 Oct 2019 00:03 WIB
Rep: Havid Al Vizki/ Red: Sadly Rachman
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menghormati keputusan Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto yang bergabung dalam Kabinet Indonesia Maju. Menurut Ketua DPP PKS, Mardani Ali Sera hal itu merupakan hak masing-masing partai.
Mardani mengatakan, sebelum memutuskan bergabung dalam kabinet, Prabowo sempat bertemu dengan petinggi Partai PKS yakni Presiden PKS, Sohibul Iman dan Ketua Dewan Syariah PKS, Salim Segaf Al-Jufri. PKS pun mendukung dan mendoakan keputusan Prabowo Subianto.
Namun, Mardani menegaskan PKS akan tetap menjadi oposisi.
Diwartakan sebelumnya Presiden Joko Widodo menunjuk Prabowo Subianto menjadi Menteri Pertahanan dalam Kabinet Indonesia Maju. Dalam Pilpres 2019 bersama PKS, PAN, Demokrat, dan Partai Berkarya Prabowo sempat menjadi lawan bagi pasangan Joko Widodo-Ma’ruf Amin.
Berikut video lengkapnya.
Videografer | Havid Al Vizki
Video Editor | Wisnu Aji Prasetiyo