Jumat 01 Nov 2019 13:41 WIB

AS: Ada Pengaruh Rusia dalam Kerusuhan di Cile

Rusia membantah ikut campur urusan rumah tangga negara lain.

Red: Ani Nursalikah
Demonstrasi di Cile
Foto: AP Photo/Miguel Arenas
Demonstrasi di Cile

REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON -- Departemen Luar Negeri AS memperingatkan melihat indikasi pengaruh Rusia dalam kerusuhan baru-baru ini di Cile, Kamis (31/10). Pejabat senior Departemen Luar Negeri mengungkapkan terdapat indikasi jelas orang-orang tersebut memanfaatkan kerusuhan di Cile dan membelokkannya melalui penggunaan dan penyalahgunaan media sosial.

"Kami telah melihat adanya indikasi gerak-gerik Rusia yang mendukung arah negatif dari perdebatan ini," kata pejabat.

Baca Juga

Pejabat Cile tidak langsung mengomentari pernyataan itu. Rusia sebelumnya mengaku tidak ikut campur urusan rumah tangga negara lain.

Pernyataan Gedung Putih menyatakan Presiden Amerika Serikat Donald Trump mengecam upaya asing untuk mengacaukan institusi, demokrasi, atau masyarakat Cile. Cile terjebak dalam kerusuhan selama dua pekan belakangan.