REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Kabar baik untuk penggemar Chelsea. Ini terkait kondisi N'Golo Kante.
Setelah dibekap cedera dalam beberapa pekan terakhir, Kante siap unjuk gigi. Kebetulan the Blues memiliki jadwal berat di depan mata.
Wakil Inggris itu akan bertemu Ajax Amsterdam pada ajang Liga Champions. Duel matchday keempat Grup H ini berlangsung di Stadion Stamford Bridge, London, Rabu (6/11) dini hari WIB.
"Dia baik-baik saja, sudah fit. Dia bersama skuat (jelang laga kontra Ajax)," kata pelatih Chelsea, Frank Lampard, dikutip dari Sky Sports, Selasa (5/11).
Sejauh musim ini berjalan, Kante baru turun di enam pertandingan. Selebihnya, ia masuk ruang perawatan lantaran mengalami masalah di pangkal paha.
Sebenarnya, Lampard telah memiliki solusi absennya Kante. Ia memasang Mateo Kovacic mendampingi Jorginho.
Hasilnya, skuat London Biru meraih delapan kemenangan, dari sembilan pertandingan terakhir, di berbagai ajang. Sang juru taktik lebih memandang jauh ke depan. "Saya ingin kompetitif. Kami bermain setiap tiga atau empat hari sekali. Saya membutuhkan mereka semua," ujar Lampard.
Chelsea berada di puncak klasemen sementara Grup H. Dengan mengantongi enam poin, Mason Mount dan rekan-rekan unggul head to head atas Ajax di kursi runner up.