Jumat 08 Nov 2019 00:08 WIB
Rep: Havid Al Vizki/ Red: Sadly Rachman
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto mengatakan, untuk menjaga stabilitas perekonomian perlu adanya dukungan yang kuat dari partai politik. Menurutnya, kekuatan politik bisa menjaga stabilitas perekonomian tanah air.
Ia mengatakan, pemerintah akan mengedepankan investasi. Tentu hal tersebut akan membutuhkan kekuatan dan dukungan politik di Indonesia. Serta menjadi jawaban dari tantangan ekonomi global yakni adanya dukungan yang kuat di parlemen.
Airlangga menambahkan, terkait menjaga stabilitas perekonomian, partai koalisi pemerintah akan terus berkomunikasi.
Berikut video lengkapnya.
Videografer | Havid Al Vizki
Video Editor | Fian Firatmaja