REPUBLIKA.CO.ID, LIVERPOOL -- Pelatih Liverpool, Juergen Klopp mengatakan, the Reds dapat menurunkan dua pemain andalannya Virgil van Dijk dan Jordan Henderson ketika bertarung melawan Manchester City akhir pekan nanti. Kedua tim bakal saling tikam pada lanjutan Liga Primer Inggris pekan ke-12 di Stadion Anfield, Ahad (10/11) malam WIB.
Jelang laga, kabar menyenangkan datang dari kubu Merseyside Merah. Sebagaimana dilansir Sportkeeda, Jumat (8/11), kapten Liverpool Henderson dan bek tengah Virgil van Dijk bakal tersedia ketika timnya menjamu juara bertahan Manchester City.
"Virgil tidak ada pada sesi latihan hari Kamis. Hal yang sama juga terjadi pada Henderson, tetapi keduanya siap untuk memulai laga nanti," kata Klopp.
Van Dijk tampil pada lanjutan fase grup Liga Champions tengah pekan kemarin. Namun, pasca-laga sang pemain langsung terbang ke kampung halamannya Belanda. Adapun Henderson memang absen ketika Liverpool bentrol versus KRC Genk. Meski demikian, Liverpool masih tetap tanpa Joel Matip, Xherdan Shaqiri, dan Nathaniel Clyne karena cedera.
Pertandingan di Merseyside tentu menjadi laga yang penting mengingat the Reds berambisi untuk menjauh dari kejaran City. Liverpool untuk sementara berada di posisi pertama dengan perolehan angka 31 dari 11 pertandingan. Sedangkan, the Citizens menguntit di peringkat kedua dengan mengemas 25 angka terpaut enam angka dari rival terdekat Liverpool.