Sabtu 16 Nov 2019 09:09 WIB

Nila Sebut Masyarakat Cenderung Masih Sepelekan Diabetes

Masyarakat perlu mengetahui tanda-tanda penyakit diabetes.

Penyakit Diabetes
Foto: Blue Diamond Gallery
Penyakit Diabetes

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Kesehatan pada Kabinet Kerja Presiden Joko Widodo Nila Moeloek mengatakan masyarakat di Indonesia cenderung masih menyepelekan diabetes. "Selama ini masyarakat cenderung menyepelekan atau bahkan tidak tahu dengan tanda-tanda ini," katanya dalam kegiatan diskusi Generasi Sehat untuk Indonesia Unggul di Jakarta, Selasa (12/11).

Dia mengatalan, masyarakat perlu mengetahui tanda-tanda penyakit diabetes. Di antaranya sering haus, cepat lapar dan sering buang air kecil di malam hari.

Baca Juga

Sebagai contoh, ia mengatakan saat sering haus masyarakat terkadang berpikir bahwa hal itu disebabkan suhu udara yang panas. Selanjutnya jika sering lapar dianggap karena kurang konsumsi makanan.

Begitu pula masyarakat yang sering buang air kecil di malam hari malah menganggap hal itu disebabkan banyaknya konsumsi air atau cairan pada siang hari. "Padahal ini merupakan tanda-tanda diabetes sehingga seharusnya kita menjadi lebih peka," katanya.

Karenanya, selain penyediaan fasilitas penanganan diabetes, ia mengatakan harus ada tindakan-tindakan promotif untuk menyadarkan masyarakat terkait penyakit diabetes. Hal itu juga dapat berupa penyuluhan dengan tema "ingat diabetes".

Nila Moeloek juga mengatakan pemerintah saat ini sudah menyediakan pos binaan terpadu (posbindu) untuk menangani masyarakat yang mengidap diabetes. "Posbindu ini merupakan fasilitas dari pemerintah untuk penanganan diabetes di Indonesia. Jadi, masyarakat perhatikan pola makan dan pemerintah sediakan fasilitasnya," kata dia.

Secara umum, posbindu merupakan kegiatan monitoring dan deteksi dini faktor risiko penyakit tidak menular (PTM) terintegrasi, salah satunya yakni diabetes. Selain posbindu, Nila menyebutkan pemerintah juga memiliki sekitar 10 ribu puskesmas, 22 ribu klinik mandiri dan pos pelayanan terpadu (posyandu).

"Khusus untuk posyandu, saya sudah sarankan agar dijadikan pos keluarga sehingga tidak hanya melayani anak-anak, melainkan juga orang dewasa," kata dia.

 

 

 

sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement