Senin 18 Nov 2019 12:19 WIB

Moise Kean Tolak Saran Sang Ayah untuk Tinggalkan Everton

Moise Kean enggan menuruti saran sang ayah, untuk meninggalkan Everton.

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Bayu Hermawan
Moise Kean
Foto: EPA/LANCIA
Moise Kean

REPUBLIKA.CO.ID, ITALIA -- Moise Kean enggan menuruti saran sang ayah, untuk meninggalkan Everton dan kembali merumput di Serie A Italia. Kean menegaskan, bakal segera bangkit dari keterpurukan setelah hanya menjadi penghangat bangku cadangan di the Toffees.

Kean dinilai telah salah langkah setelah memutuskan hijrah dari Juventus ke klub asal Merseyside Inggris, Everton, pada musim panas 2019 kemarin. Penilaian itu datang dari sang ayah Biorou Jean, mengingat anaknya hanya bermain selama 288 menit.

Baca Juga

Pesepak bola berpaspor Italia bahkan menjadi pilihan ketiga dari Cenk Tosun, Dominic Calvert-Lewin. Lebih nahas lagi, Kean tak masuk skuat Everton saat bentrok melawan Southampton akhir pekan lalu. Itu disebabkan masalah indisipliner sang pemain. Dilansir Talksport,Senin (18/11) Kean muncul untuk menanggapi komentar ayahnya dalam sebuah pos yang diunggah ke Instagram Story-nya.

"Jangan bicara tentang hidupku ketika hidupmu bukan contoh. Saya tidak takut saat-saat sulit ketika yang terbaik datang (setelah) mereka. Terima kasih," demikian pernyataan Kean.

Sebelumnya, Kean Sr menyalahkan keputusan agen Mino Raiola yang memindahkan puteranya ke Stadion Goodison Park. Ia merasa anaknya tidak dapat beradaptasi dengan baik di Merseyside Biru, dan seharusnya Kean lebih bersabar untuk menunggu pindah ke luar negeri.

Seperti diketahui, Moise Kean merupakan pemain muda yang paling diminati oleh beberap klub top Benua Biru. Namun, kurangnya masa bermain di Everton membuatnya kehilangan tempatbdi skuat timnas Italia.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement