Selasa 19 Nov 2019 16:54 WIB

Pramuka dan Koramil Buat Jamban Bagi Warga Sidomulyo

Pramuka SMA Negeri 2 Wonogiri dan Koramil juga bagi-bagi sembako ke warga

Rep: Joglosemar/ Red: Joglosemar
 Penyerahan bantuan dari Smandagiri Scout bersama Koramil Wuryantoro bagi warga Dusun Sidomulyo Desa Gumiwang Lor Wuryantoro Wonogiri. Dok. Koramil Wuryantoro
Penyerahan bantuan dari Smandagiri Scout bersama Koramil Wuryantoro bagi warga Dusun Sidomulyo Desa Gumiwang Lor Wuryantoro Wonogiri. Dok. Koramil Wuryantoro

WONOGIRI, JOGLOSEMARNEWS.COM -- Anggota pramuka dan pembina SMA Negeri 2 Wonogiri bersama Koramil Wuryantoro, membuat jamban bagi warga Dusun Sidomulyo Desa Gumiwang Lor Kecamatan Wuryantoro, Wonogiri.

Dalam rilis yang diterima Joglosemarnews.com, Selasa (19/11), pembuatan jamban berlokasi di belakang rumah Giyanto, pada 15 November hingga 16 November. Danramil Wuryantoro Kapten Inf Joko Susilo didampingi Kamabigus Kak Endang Sunarsih, menyebutkan sangat bahagia menjadi bagian dari warga Sidomulyo.

“Melalui jambanisasi, bisa bermanfaat untuk orang lain, sekaligus ladang amal di akhirat nanti,” kata dia.

Dipelopori Kepala Desa Gumiwang Lor Suparman beserta warga Sidomulyo, Danramil Wuryantoro Kapten Inf Joko Susilo, babinsa 4 orang dan dari SMA Negeri 2 Wonogiri hadir Kamabigus kak Endang Sunarsih, bersama para pembina pramuka Smandagiri Scout, bahu-membahu sehingga kegiatan berjalan dengan lancar. Ketika adik-adik pramuka membantu kegiatan jambanisasi, para pembina membuat dapur umum memasak makanan.

Jambanisasi bertepatan dengan pelantikan ambalan Smandagiri Scout di Wuryantoro. Kegiatan kerja bakti membuat jamban ini menjadi pengalaman anggota pramuka Smandagiri Scout, sebagai bentuk pengamalan Tri Satya dan Dasa Dharma Pramuka.

Usai kerja bakti, pihak SMA Negeri 2 Wonogiri memberikan sembako kepada warga sekitar.“Bakti sosial kami bersama pihak lainnya ini merupakan bentuk kepedulian ke sesama. Harapan kami kegiatan seperti ini dapat dilaksanakan lagi dan berkelanjutan,” jelas Endang Sunarsih. Aria

The post Bikin Jamban, Pramuka SMA Negeri 2 Wonogiri Bersama Koramil Wuryantoro di Dusun Sidomulyo Desa Gumiwang Lor Wuryantoro Wonogiri appeared first on Joglosemar News.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan joglosemarnews.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab joglosemarnews.com.
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَاِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّ اَرِنِيْ كَيْفَ تُحْيِ الْمَوْتٰىۗ قَالَ اَوَلَمْ تُؤْمِنْ ۗقَالَ بَلٰى وَلٰكِنْ لِّيَطْمَىِٕنَّ قَلْبِيْ ۗقَالَ فَخُذْ اَرْبَعَةً مِّنَ الطَّيْرِفَصُرْهُنَّ اِلَيْكَ ثُمَّ اجْعَلْ عَلٰى كُلِّ جَبَلٍ مِّنْهُنَّ جُزْءًا ثُمَّ ادْعُهُنَّ يَأْتِيْنَكَ سَعْيًا ۗوَاعْلَمْ اَنَّ اللّٰهَ عَزِيْزٌحَكِيْمٌ ࣖ
Dan (ingatlah) ketika Ibrahim berkata, “Ya Tuhanku, perlihatkanlah kepadaku bagaimana Engkau menghidupkan orang mati.” Allah berfirman, “Belum percayakah engkau?” Dia (Ibrahim) menjawab, “Aku percaya, tetapi agar hatiku tenang (mantap).” Dia (Allah) berfirman, “Kalau begitu ambillah empat ekor burung, lalu cincanglah olehmu kemudian letakkan di atas masing-masing bukit satu bagian, kemudian panggillah mereka, niscaya mereka datang kepadamu dengan segera.” Ketahuilah bahwa Allah Mahaperkasa, Mahabijaksana.

(QS. Al-Baqarah ayat 260)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement