Rabu 20 Nov 2019 14:09 WIB

Masa Tugas di Juve Berlanjut, Bonucci: Mimpi Jadi Nyata

Bonucci berutang pada semua pihak di Juventus dan orang-orang terdekatnya.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Endro Yuwanto
Leonardo Bonucci
Foto: AP Photo/Antonio Calanni
Leonardo Bonucci

REPUBLIKA.CO.ID, TURIN -- Leonardo Bonucci tak mampu menyembunyikan kegembiraannya. Kerja sama sang bek dengan Juventus berlangsung lebih lama lagi.

Juve baru saja memperpanjang kontrak Bonucci hingga Juni 2024. Setelah melakukan penandatangan itu, sosok 32 tahun ini merasa melalui momen bersejarah.

Baca Juga

"Bagi saya ini mimpi yang menjadi kenyataan," kata eks penggawa Bari dan AC Milan dikutip dari Football Italia, Rabu (20/11).

Bonucci paham konsekuensi dari semua ini. Ia merasa berutang kepada semua pihak di Juventus dan orang-orang terdekatnya.

Bonucci wajib memberikan yang terbaik untuk Si Nyonya Tua. Itu sebagai bukti cinta dan tanggung jawab.

"Juventus rumah saya. Penandatanganan ini bukti saya sangat peduli pada jersey ini. Begitu pun Juve pada saya," ujar palang pintu tim nasional Italia itu.

Sejak musim 2010/2011, Bonucci berkostum hitam-putih. Dua tahun lalu, ia sempat gabung AC Milan.

Namun hanya semusim di kota Mode, sang bek balik lagi ke Turin. Sejauh itu, ia tampil dalam 376 laga di berbagai ajang dan mencetak 23 gol. "Saya berharap terus tampil, mencetak lebih banyak gol, dan memenangkan lebih banyak trofi," jelas Bonucci.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement