Selasa 26 Nov 2019 21:44 WIB

Jelang Lawan Napoli, Klopp: Kondisi Salah Terlihat Bagus

Juergen Klopp mengatakan penyerang Liverpool Mo Salah dalam kondisi baik.

Juergen Klopp
Foto: AP /Thanassis Stavrakis
Juergen Klopp

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pelatih Liverpool Juergen Klopp mengatakan tidak mengkhawatirkan kondisi Mohamed Salah jelang laga melawan Napoli pada pertandingan ke-5, Liga Champions di Anfield, Kamis (27/11) dini hari. Liverpool bertekad membalaskan kekalahan dari Napoli, demi mengamankan tiket ke babak selanjutnya.

"(Kondisi) Mo Salah terlihat sangat bagus. Saya tidak khawatir tentang itu," ujarnya.

Baca Juga

Seperti diketahui, Klopp tak menurunkan Mo Salah saat berhadapan dengan Crystal Palace pada pertandingan Liga Primer Inggris, akhir pekan lalu. Salah, dikabarkan masih belum fit dari cedera pada bagian pergelangan kakinya.

Selain Salah, Klopp juga mengatakan kondisi bek Joel Matip sudah membaik. Namun, Klopp tetap tidak akan menurunkan Matip saat menghadapi Napoli.

"Joel membaik, tetapi masih ada beberapa waktu lagi. Akan ada pemindaian pekan ini, dan kemudian kita akan melihay bagaimana hasilnya," ucapnya.

Kemenangan atas Napoli, bakal membuat Liverpool menjadi juara grup E. Jika bisa menang, Liverpool juga bisa lebih santai menghadapi pertandingan terakhir, mengingat padatnya jadwal yang akan dihadapi the Reds pada bulan Desember.

Namun, Klopp menegaskan Napoli adalah tim yang kuat. Dan dirinya tidak memikirkan apapun selain bisa mengalahkan Napoli.

"Napoli adalah lawan yang berbahaya. Kemudian, kami akan menghadapi Salzburg pada pertandingan terakhir, dan kami juga akan mengahadapi tiga pertandingan pada direntang waktu itu. Tapi sekarang kami tak mau memikirkan itu," ujarnya.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini

Apa yang paling menarik bagi Anda tentang Singapura?

1 of 7
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement