Jumat 29 Nov 2019 12:44 WIB

Hingga Oktober, Penjualan Listrik PLN Disjaya Rp 38 Triliun

Pelanggan terbesar PLN UID di Ciputat dan Bintaro.

Rep: Agus Yulianto/ Red: Muhammad Hafil
Transmisi listrik PLN
Foto: M Syakir/Republika
Transmisi listrik PLN

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA - - Penjualan listrik di wilayah Jakarta hingga Oktober 2019, terus mengalami pertumbuhan. Meski belum mencapai target yang ditetapkan, tapi penjualan listrik PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jakarta Raya itu sudah mencapai Rp 38 triliun hingga Oktober. 

"Target penjualan kita di 2019 ini sekitar Rp 44 triliun. Dan hingga Oktober ini, baru terealisasi Rp 38 triliun," kata General Manager PLN Unit Induk Distribusi Jakarta Raya Ikhsan Asaad menjawab Republika di sela-sela acara press tour PT PLN (Persero) UID Jakarta Raya, Kamis-Jumat (28-29/11).

Baca Juga

Namun demikian, kata Ikhsan, pihaknya terus berupaya untuk mencapai target yang ditetapkan pemerintah. Tentunya, kata dia, hal itu dilakukan dengan mendorong unit-unit bisnis yang dimiliki PLN. "Insya Allah, dengan kerja sama semua unit yang ada, kita bisa capai target itu. Dan kita optimis," katanya. 

Realisasi pendapatan di atas itu pun tak terlepas bari banyaknya upaya marketing yang dibuat dan dilakukan PT PLN Disjaya. "Dengan produk-produk baru yang kita buat, akhirnya bisa mendobrak penjualan," ujarnya. 

Meski, diakuinya, bahwa penjualan secara nasional menurun. Namun, untuk Jakarta pihaknya terus mendorong untuk tumbuh. 

Dikatakan Ikhsan, nilai penjual itu diperoleh dari jumlah pelanggan PLN UID Jakarta Raya per Oktober 2019 yang mencapai 4,52 juta pelanggan dari semua golongan tarif. Jumlah pelanggan ini naik 4,25 persen dari periode serupa tahun lalu yang 4,34 juta pelanggan. 

"Pelanggan terbesar kita ada di daerah Bintaro dan Ciputat karena di sana didominasi pelanggan rumah tangga," kata Ikhsan. 

Dari total 4,52 juta pelanggan PLN UID Jakarta Raya, sebenyak 92 persen adalah palanggan rumah tangga. Sedangkan sisanya andalan pelanggan bisnis. Namun demikian, pendapatan PLN UID Jakarta Raya dari sektor bisnis ini mencapai 35 persen dari total pendapatan akumulasi.

Di sisi lain, PLN pun memberi kemudahan bagi pelanggan daya 450 sampai 197.000 volt ampere yang ingin menambah daya listriknya masih ada diskon tambah daya sebesar 50 persen yang berlaku sampai dengan 31 Desember 2019. 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
۞ وَلَقَدْ اَخَذَ اللّٰهُ مِيْثَاقَ بَنِيْٓ اِسْرَاۤءِيْلَۚ وَبَعَثْنَا مِنْهُمُ اثْنَيْ عَشَرَ نَقِيْبًاۗ وَقَالَ اللّٰهُ اِنِّيْ مَعَكُمْ ۗ لَىِٕنْ اَقَمْتُمُ الصَّلٰوةَ وَاٰتَيْتُمُ الزَّكٰوةَ وَاٰمَنْتُمْ بِرُسُلِيْ وَعَزَّرْتُمُوْهُمْ وَاَقْرَضْتُمُ اللّٰهَ قَرْضًا حَسَنًا لَّاُكَفِّرَنَّ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَلَاُدْخِلَنَّكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۚ فَمَنْ كَفَرَ بَعْدَ ذٰلِكَ مِنْكُمْ فَقَدْ ضَلَّ سَوَاۤءَ السَّبِيْلِ
Dan sungguh, Allah telah mengambil perjanjian dari Bani Israil dan Kami telah mengangkat dua belas orang pemimpin di antara mereka. Dan Allah berfirman, “Aku bersamamu.” Sungguh, jika kamu melaksanakan salat dan menunaikan zakat serta beriman kepada rasul-rasul-Ku dan kamu bantu mereka dan kamu pinjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, pasti akan Aku hapus kesalahan-kesalahanmu, dan pasti akan Aku masukkan ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai. Tetapi barangsiapa kafir di antaramu setelah itu, maka sesungguhnya dia telah tersesat dari jalan yang lurus.”

(QS. Al-Ma'idah ayat 12)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement