Rabu 04 Dec 2019 05:31 WIB

Disney Indonesia dan XXI Gelar Charity Special Screening

500 anak dari Rumah Belajar YCAB dan Rumah Dongeng Pelangi diajak nonton Frozen 2

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Esthi Maharani
Frozen 2
Foto: dok Disney Animation
Frozen 2

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- The Walt Disney Company Indonesia berkolaborasi dengan Cinema XXI menyelenggarakan Charity Special Screening. Mereka mengajak 500 anak dari Rumah Belajar YCAB dan Rumah Dongeng Pelangi nonton film Frozen 2.

Anak-anak yang hadir dalam acara tersebut ditemani oleh tamu spesial, yakni aktris Prilly Latuconsina. Prilly memandu langsung aneka permainan pada acara yang berlangsung akhir pekan lalu itu, lantas mengakhiri dengan foto bersama.

Sebagai penggemar Disney, Prilly mengaku senang bisa berbagi keceriaan melalui kegiatan seru bersama anak-anak. Perempuan 23 tahun itu sangat menyukai Frozen 2 karena ceritanya menghibur sekaligus mengandung nilai-nilai positif.

"Kisah Frozen 2 adalah tentang keberanian, impian, serta kebersamaan. Rasanya sangat menyenangkan dapat berbagi pengalaman spesial ini bersama teman-teman yang hadir pada hari ini," kata Prilly pada pernyataan resminya.

Head of Studio Entertainment The Walt Disney Company Indonesia Herry Salim berharap pemutaran spesial itu bisa menghibur dan menginspirasi anak-anak. Film mengajak penonton mengikuti kelanjutan kisah Elsa, Anna, Kristoff, Olaf, dan Sven.

"Frozen 2 menghadirkan sentuhan baru yang lebih seru dan menarik. Dalam petualangan terbarunya, karakter Elsa yang pemberani dan Anna yang optimistis dihadapkan pada sebuah perubahan yang memiliki tantangan tersendiri bagi keduanya," kata Herry.

Head of Corporate Communications & Brand Management Cinema XXI, Dewinta Hutagaol, menyambut hangat kolaborasi dengan The Walt Disney Company Indonesia. Hal itu dianggap sebagai kontribusi positif yang bisa diberikan kepada masyarakat Indonesia.

"Cinema XXI memiliki komitmen untuk memberikan pengalaman menonton terbaik. Kolaborasi ini diharapkan bisa memberikan pengalaman menonton yang menyenangkan dan mengesankan bagi adik-adik di Rumah Belajar YCAB dan Rumah Dongeng Pelangi," kata Dewinta.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يَسْتَفْتُوْنَكَۗ قُلِ اللّٰهُ يُفْتِيْكُمْ فِى الْكَلٰلَةِ ۗاِنِ امْرُؤٌا هَلَكَ لَيْسَ لَهٗ وَلَدٌ وَّلَهٗٓ اُخْتٌ فَلَهَا نِصْفُ مَا تَرَكَۚ وَهُوَ يَرِثُهَآ اِنْ لَّمْ يَكُنْ لَّهَا وَلَدٌ ۚ فَاِنْ كَانَتَا اثْنَتَيْنِ فَلَهُمَا الثُّلُثٰنِ مِمَّا تَرَكَ ۗوَاِنْ كَانُوْٓا اِخْوَةً رِّجَالًا وَّنِسَاۤءً فَلِلذَّكَرِ مِثْلُ حَظِّ الْاُنْثَيَيْنِۗ يُبَيِّنُ اللّٰهُ لَكُمْ اَنْ تَضِلُّوْا ۗ وَاللّٰهُ بِكُلِّ شَيْءٍ عَلِيْمٌ ࣖ
Mereka meminta fatwa kepadamu (tentang kalalah). Katakanlah, “Allah memberi fatwa kepadamu tentang kalalah (yaitu), jika seseorang mati dan dia tidak mempunyai anak tetapi mempunyai saudara perempuan, maka bagiannya (saudara perempuannya itu) seperdua dari harta yang ditinggalkannya, dan saudaranya yang laki-laki mewarisi (seluruh harta saudara perempuan), jika dia tidak mempunyai anak. Tetapi jika saudara perempuan itu dua orang, maka bagi keduanya dua pertiga dari harta yang ditinggalkan. Dan jika mereka (ahli waris itu terdiri dari) saudara-saudara laki-laki dan perempuan, maka bagian seorang saudara laki-laki sama dengan bagian dua saudara perempuan. Allah menerangkan (hukum ini) kepadamu, agar kamu tidak sesat. Allah Maha Mengetahui segala sesuatu.”

(QS. An-Nisa' ayat 176)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement