Kamis 05 Dec 2019 23:20 WIB

Azpilicueta Dukung Tammy Abraham Raih Sepatu Emas

Sejauh ini, Abraham sudah mencetak 11 gol untuk Chelsea.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Endro Yuwanto
Tammy Abraham
Foto: EPA-EFE/Gerry Penny
Tammy Abraham

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Kapten Chelsea, Cesar Azpilicueta, mendukung Tammy Abraham menyelesaikan musim dengan meraih sepatu emas Liga Primer Inggris. Sejauh ini, Abraham sudah mencetak 11 gol.

Abraham akan bersaing dengan Jamie Vardy, Peirre Emerick-Aubameyang, Sergio Aguero, dan Harry Kane. "Jika Tammy mencetak gol terbanyak, maka tim akan melakukan lebih baik juga," ujar Azpiliceuta, dilansir dari Telegraph, Kamis (5/12).

Menurut Azpilicueta, jika Abraham berhasil meraih sepatu emas itu adalah bukti keberhasilan tim. Abraham pun diyakini mampu menyarangkan gol lebih banyak lagi jika melihat cara dia bekerja sejak pramusim. Abraham mempunyai potensi melampaui pencapaian pemain lain.

Meskipun Azpilicueta menyadari masih terlalu dini memberikan penilaian kepada Abraham, jika melihat daya juangnya dalam mencetak gol, penilaiannya tersebut bisa menjadi kenyataan. Abraham yang berusia 22 tahun itu diyakini dapat mencapai puncak permaianannya di akhir musim. "Dia yang kedua setelah Vardy. Vardy melakukan musim yang luar biasa dengan banyak gol dan Tammy ada di belakangnya, jadi jika dia ada di sana, itu karena dia memang pantas,” katanya.

Azpilicueta menambahkan, Abraham tidak hanya bermain untuk mencetak gol. Dia pun turun membantu bagaimana tim bisa bermain bagus. Dia tak segan memberikan assist kepada rekannya guna menciptakan peluang kemenangan tim.

Abraham menjadi andalan pelatih Chelsea Frank Lampard musim ini. Lampard yang mengandalkan pemain-pemain muda di skuatnya sejauh ini cukup ampuh. Para penggawa muda berhasil menjawab kepercayaan Lampard pada setiap pertandingan.

“Ketika dia terluka, dia ingin kembali sesegera mungkin. Saya pikir dia istimewa untuk bermain melawan Aston Villa saat dipromosikan ke Liga Primer Inggris dan sia memiliki mantra yang luar biasa di sana,” ujar Azpilicueta menegaskan.

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 15 11 3 1 31 18 36
2 Chelsea Chelsea 16 10 4 2 37 18 34
3 Arsenal Arsenal 16 8 6 2 29 14 30
4 Nottingham Forest Nottingham Forest 16 8 4 4 21 2 28
5 Manchester City Manchester City 16 8 3 5 28 5 27
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement