REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Atletico Madrid kembali gagal meraih poin penuh setelah hanya bermain imbang 0-0 saat bertandang ke markas Villarreal di Estadio Ceramica, Jumat (6/12) waktu setempat. Hasil ini sekaligus menandai skor imbang kedelapan mereka di 16 laga musim ini.
Hasil kacamata ini membuat anak asuh Diego Simeone gagal menembus empat besar klasemen sementara Liga Spanyol dan membuat mereka tertahan di posisi enam dengan raihan 26 poin. Sementara, Villarreal naik satu peringkat ke posisi 12 menggeser Real Betis karena unggul selisih gol.
Sepanjang 45 menit babak pertama, kedua tim memiliki sejumlah peluang berbahaya untuk menciptakan gol. Namun, buruknya penyelesaian akhir membuat kesempatan terbuang percuma.
Tuan rumah memiliki kesempatan pertama lewat Chukwueze. Sepakan kerasnya di dalam kotak penalti membentur badan pemain bertahan Altetico.
Tak lama berselang, Gerad Moreno yang hampir merobek jala gawang Oblak. Sundulannya menyambut umpan silang Xavi Quintilla masih menyamping tipis di kiri mistar gawang.
Usai peluang yang diciptakan Moreno, giliran Joao Felix yang belum beruntung. Sepakan mendatarnya di luar kotak penalti masih membentur mistar gawang dan bola mampu disapu bek Villarreal.
Pada menit ke-24, Joao Felix lagi-lagi membuang peluang emas di depan mulut gawang. Ia yang menerima umpan terobosan, sepakannya malah melambung tinggi di atas mistar.
Villarreal yang tak ingin malu di hadapan pendukungnya, mencoba merespon lewat sepakan keras setengah voli Manu Trigueros. Namun dengan sigap, Oblak mampu menepisnya.
Di babak kedua, Felix kembali mendapat peluang di depan mulut gawang di menit 61. Sepakannya masih membentur kaki bek lawan dan berakhir dengan tendangan sudut.
Dua menit berselang, lagi-lagi Felix belum bisa menjebol gawang Sergio Asenjo. Sepakan keras dari luar kotak penalti, masih bisa dihalau kiper.
Pada menit ke-81 giliran Lodi yang menyia-nyiakan kesempatan menjebol gawang tuan rumah. Menerima umpan silang dari Felix, ia yang berdiri bebas tak mampu mengonversikannya menjadi gol. Bola malah melayang ke atas mistar gawang. Hingga waktu normal berakhir, skor kacamata tetap bertahan.
Berikut susunan pemain:
VILLARREAL (4-3-3): Sergio Asenjo; Mario Gaspar, Raul Albiol, Pau Torres, Xavi Quintilla; Andre-Franck Zambo Anguissa, Vicente Iborra (Morlanes), Manu Trigueros; Samuel Chukwueze (Ontiveros), Gerard Moreno, Moi Gomez (Ekambi).
ATLETICO MADRID (4-4-2): Jan Oblak; Santiago Arias (Kieran Trippier), Felipe, Mario Hermoso, Renan Lodi; Saul Niguez, Thomas Partey (Vitolo), Hector Herrera (Fernando Llorente), Koke; Alvaro Morata, Joao Felix.