Ahad 08 Dec 2019 03:54 WIB

Maria Londa Ungkap Rencana Pensiun Usai SEA Games 2019

Maria menyampaikan rencananya setelah meraih medali perak nomor lompat jangkit.

Red: Israr Itah
Atlet lompat jangkit Indonesia Maria Natalia Londa melompat pada pertandingan Lompat Jangkit Putri SEA Games ke-30 di Stadion Atletik New Clark, Filipina, Sabtu (7/12/2019).
Foto: Nyoman BudhianaANTARA FOTO
Atlet lompat jangkit Indonesia Maria Natalia Londa melompat pada pertandingan Lompat Jangkit Putri SEA Games ke-30 di Stadion Atletik New Clark, Filipina, Sabtu (7/12/2019).

REPUBLIKA.CO.ID, MANILA -- Atlet nasional Maria Natalia Londa melontarkan rencana pensiun tampil membela Indonesia setelah SEA Games 2019. Maria menyampaikan rencananya setelah meraih medali perak nomor lompat jangkit di Stadion Atletik New Clark City, Filipina, Sabtu (7/12).

Maria melompat sejauh 13,60 meter untuk finis peringkat dua setelah Parinya Chuaimaroeng dari Thailand yang meraih emas dengan lompatan sejauh 13,75 meter. Thi Men Vu dari Vietnam berhak atas medali perunggu setelah mencatatkan 13,55 meter di peringkat ketiga hari itu.

Baca Juga

"Puji Tuhan masih melompat lagi hari ini di SEA Games keenam saya. Semoga besok bisa lebih baik lagi," kata Maria usai lomba.

"Kemungkinan besar ini jadi SEA Games terakhir saya, tahun depan di PON saya genap 20 tahun berlatih di atletik."