Kamis 12 Dec 2019 18:36 WIB

Triple-Double Keenam LeBron James Warnai Kemenangan Lakers

LeBron yang kini memasuki musim ke-17 di NBA, mencetak 25 poin, 11 rebound, 10 assist

Rep: Fitriyanto/ Red: Israr Itah
LeBron James mencatatkan 25 poin, 11 rebound, dan 10 assist untuk Los Angeles Lakers saat mengalahkan Orlando Magic dalam kompetisi basket NBA.
Foto: AP Photo/Marcio Jose Sanchez
LeBron James mencatatkan 25 poin, 11 rebound, dan 10 assist untuk Los Angeles Lakers saat mengalahkan Orlando Magic dalam kompetisi basket NBA.

REPUBLIKA.CO.ID, ORLANDO --  LeBron James meraih triple-double keenam pada musim ini saat Los Angeles Lakers menaklukkan Orlando Magic 96-87 di Amway Center, Orlando, Kamis (12/12) WIB. LeBron yang kini memasuki musim ke-17 di NBA, mencatatkan 25 poin, 11 rebound, dan 10 assist dalam laga ini.

Bintang Lakers lainnya Anthony Davis mencetak 16 poin dan 12 rebound, dan Kentavious Caldwell-Pope menambah 15 poin bagi Lakers, yang membukukan 13 kemenangan dari 14 laga terakhirnya.

Baca Juga

Selain mengoleksi triple-double, LeBron juga menjadi faktor penentu kemenangan timnya. Dia berhasil mencatat setiap poin saat Lakers melaju 10-0, serta saat kedudukan imbang 71-71 pada awal kuarter keempat.

"Dia yang terbaik di dunia karena suatu alasan," kata shooting guard Lakers Alex Caruso, dikutip AP. "Dia baru saja sampai ke keyhole lawan sehingga menarik begitu banyak pemain lawan yang membuat bagian belakang menjadi terbuka.  Dia menciptakan banyak perhatian sehingga terserah pada kami untuk mengatasinya dan kami melakukan pekerjaan dengan baik malam ini."

Pelatih kepala Lakers Frank Vogel memberikan pujian serupa. Ia mengatakan, LeBron sangat bagus pada laga ini, terutama pada akhir pertandingan. "Dia memimpin aksi kami, menjaga keunggulan pada jarak aman dan ikut membantu pertahanan," kata dia.

Vogel kembali ke Orlando untuk pertama kalinya sejak dipecat oleh Magic pada 2018. Vogel hanya memenangkan 32,9% (54-110) selama dua musim menangani Magic. Situasi berubah saat ia pindah ke Lakers. Vogel mengemas 87,5% kemenangan pada musim pertamanya di Los Angeles. Tapi, ia merendah dengan memberikan kredit ke pemain. 

“Semua pelatih lebih pintar dengan pemain hebat,” kata Vogel, merujuk kehadiran LeBron dan Davis di tim Lakers.

Orlando tertinggal jauh 9-26 pada akhir kuarter pertama. Akurasi tembakan Magic hanya 19% (4 dari 21) di kuarter ini dan membuat lima turnover bersamaan dengan tembakan yang buruk.

Setelah itu, Magic mencetak 29 poin pada kuarter kedua dan kemasukan 25 angka. Kuarter ketiga, Magic semakin membaik dengan meraih 27 poin dan kemasukan 18 angka. Magic mendekat pada akhir kuarter ketiga dengan skor 65-69. Namun Lakers kembali keluar dari tekanan dengan mengemas 27 angka dan kemasukan 22 poin untuk mengakhiri laga dengan skor 96-87.

"Kuarter pertama kami tidak memahami siapa yang kami lawan atau apa yang harus kami lakukan untuk tampil baik. Kami butuh 10, 11 menit untuk masuk ke permainan yang harus kami lakukan, dan kemudian kami tampil dengan baik," kata pelatih Magic Steve Clifford.

Pada laga berikutnya, Magic menjamu Houston Rockets pada Sabtu (14/12) WIB, sementara Lakers akan bertandang ke Miami.

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement