Ahad 15 Dec 2019 07:55 WIB

Isu Barcelona Berminat Pulangkan Pedro, Ini Kata Valverde

Valverde menanggapi isu soal kemungkinan Barcelona boyong kembali Pedro dari Chelsea.

Rep: Muhammad Ikhwanuddin/ Red: Bayu Hermawan
Pedro.
Foto: AP Photo/Tim Ireland
Pedro.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde angkat bicara soal kemungkinan membawa pulang Pedro Rodriguez dari Chelsea. Meski Pedro merupakan salah satu pemain yang sukses kala masih membela Blaugrana, namun Valverde mengaku dirinya menghormati kontrak sang pemain dengan tim yang dibelanya saat ini.

Bersama Barcelona, Pedro sudah mempersembahkan 20 gelar kompetisi utama, termasuk lima trofi La Liga dan tiga piala Liga Champions medio 2008-2015.  Pemain yang kini berusia 32 tahun itu pun sudah jarang diturunkan Frank Lampard ke lapangan hijau. Ia hanya mencatat empat penampilan musim ini dengan kontrak yang akan habis akhir musim panas ini.

Baca Juga

"Ia adalah pemain Barca yang historis, salah satu yang paling banyak meraih piala di klub ini. Tapi ia sedang membela klub lain sekarang. Kita harus menghormati pemain tim lain, lihat saja akhirnya nanti," kata Valverde seperti dilansir laman Goal International.

Sementara di Blaugrana, terdapat dua gelandang yang diisukan bakal hengkang dari Camp Nou dalam waktu dekat, yakni Ivan Rakitic dan Arturo Vidal yang dikabarkan tertarik merumput di Serie A.  Rakitic sempat menyebut dirinya tertarik menjelajah ke Borussia Dortmund dan Inter untuk merasakan atmosfer liga negara lain, bahkan ingin menyeberang ke klub rival seperti Atletico Madrid dan Real Mallorca.

"(Rakitic) tampil baik seperti yang lain. Kami memang sempat melewati masa krisis tapi saat ini sudah menemukan formula yang tepat," ujar Valverde.

Valverde mengatakan, setiap memasuki jendela transfer dirinya selalu dihujani pertanyaan tentang kemungkinan keluar atau masuknya pemain ke Barcelona. Valverde menegaskan, akan terus memberi informasi terkait transfer pemain setiap ada perkembangan.

"Kami harus menghadapi tantangan bersama para pemain. Rakitic absen di beberapa laga tapi sekarang ia lebih sering tampil, dan ia bermain bagus," ucapnya.

Klasemen La Liga Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Barcelona Barcelona 14 11 1 2 42 28 34
2 Real Madrid Real Madrid 13 9 3 1 28 17 30
3 Atletico Madrid Atletico Madrid 14 8 5 1 21 13 29
4 Villarreal Villarreal 13 7 4 2 25 4 25
5 Athletic Club Athletic Club 14 6 5 3 20 7 23
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement