Senin 16 Dec 2019 12:03 WIB

Bank Mandiri Siapkan Tunai Rp 33,5 T Saat Libur Akhir Tahun

Bank Mandiri mengalokasikan dana 85 persen pada ATM dan sisanya di kantor cabang.

Rep: Novita Intan/ Red: Friska Yolanda
Bank Mandiri
Foto: Antara/Ahmad Subaidi
Bank Mandiri

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PT Bank Mandiri (Persero) Tbk menyiapkan dana tunai sebesar Rp 33,5 triliun atau sekitar Rp 1,1 triliun per hari untuk mencukupi kebutuhan masyarakat pada saat perayaan Hari Raya Natal dan Tahun Baru 2020. Dana yang disiapkan selama periode 2 Desember 2019 hingga 2 Januari 2020 meningkat 26 persen dibandingkan periode normal.

Direktur Consumer and Retail Transactions Bank Mandiri Hery Gunardi mengatakan perseroan mengalokasikan sekitar 85 persen untuk kebutuhan dana pada mesin ATM, sedangkan 15 persen untuk kebutuhan di kantor cabang.

Baca Juga

"Antisipasi ini dapat membantu masyarakat merayakan Hari Raya Natal dan suasana pergantian tahun," ujarnya saat konferensi pers di Plaza Mandiri, Jakarta, Senin (16/12).

Saat ini, Bank Mandiri memiliki 18.291 ATM Mandiri yang terhubung dalam jaringan ATM Link, ATM Bersama, ATM Prima dan Visa atau Plus di seluruh Indonesia untuk melayani kebutuhan dana tunai nasabah.