Rabu 18 Dec 2019 17:15 WIB

Liverpool akan Kudeta MU dalam Perburuan Timo Werner

Leipzig masih mencari pengganti Werner yang kemungkinan adalah Erling Haaland.

Gelandang RB Leipzig, Timo Werner (kiri) pada laga kontra Paderborn, Sabtu (30/11).
Foto: EPA/Friedemann Vogel
Gelandang RB Leipzig, Timo Werner (kiri) pada laga kontra Paderborn, Sabtu (30/11).

REPUBLIKA.CO.ID, LIVERPOOL -- Setelah dikabarkan mencapai kesepakatan prinsipil dengan pemain FC Salzburg Takumi Minamino, Liverpool kembali mengkudeta Manchester United (MU) dalam berburu pemain yang sama. The Reds menjanjikan transfer gila-gilaan untuk pemain RB Leipzig, Timo Werner.

Harian The Independent Inggris, Rabu (18/12) melaporkan bahwa Liverpool merekrut pemain timnas Jerman itu dalam harga transfer gila-gilaan Januari nanti.

Baca Juga

Upaya klub yang dilatih Juergen Klopp dalam mengikat Timo Werner masih tergantung kepada kepastian Leipzig mendapatkan pengganti Werner yang kemungkinan besar adalah Erling Haaland dari Salzburg.

Haaland yang menggemparkan Liga Champions musim ini dengan menciptakan delapan gol dari enam pertandingan, itu sudah lama diincar oleh pelatih United Ole Gunnar Solskjaer.

Menurut The Independent, dengan memasukkan Werner dalam barisan serangnya yang sudah mengerikan, maka Liverpool melakukan kudeta terhadap United. Namun koran Inggris lainnya The Sun melaporkan bahwa Solskjaer akhirnya memasang harga tinggi 76 juta pound ditambah opsi pinjam ke Salzburg sampai sisa musim ini berakhir. Ini telah membuat Haaland memilih United.

sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement