REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sebulan setelah kabar duka dari Emiliano Sala, dunia sepak bola kembali menerima kabar duka lainnya. Kiper legendaris Inggris, Gordon Banks dan mantan penyerang Arsenal Jose Antonio Reyes meninggal dunia.
Banks meninggal dalam tidurnya di usia 81 tahun pada 12 Februari 2019. Dari 73 penampilannya bersama tim nasional Inggris, Banks tentu akan dikenang sebagai kiper yang membantu The Three Lions menjuarai Piala Dunia 1966.
Peti jenazah peraih enam kali gelar Kiper Terbaik FIFA itu kemudian dipikul oleh empat kiper bekas timnya yakni Joe Anyon dari Chesterfield, Jack Butland (Stoke City), Joe Hart (timnas Inggris) dan Kasper Schmeichel (Leicester) dalam pemakamannya di Stoke Minister pada 4 Maret 2019.
Kepergian Reyes juga menimbulkan duka cita bagi publik sepak bola dunia. Mantan pemain Arsenal meninggal dalam usia 35 tahun pada 1 Juni 2019 dalam sebuah kecelakaan lalu lintas saat mengemudikan sebuah mobil yang ditumpangi dua sepupunya Jonathan Reyes dan Juan Manuel Calderon.
Laporan kepolisian menyebutkan Reyes kehilangan kendali setelah ban mobilnya selip dalam perjalanan dari Utrera menuju Sevilla ketika mobil berkecepatan antara 111 hinga 130 km/jam.
UEFA segera memerintahkan partai final Liga Champions 2018/19 antara Liverpool kontra Tottenham Hotspur di Madrid untuk melakukan mengheningkan cipta sebelum pertandingan digelar beberapa jam setelah kematian Reyes.