Rabu 01 Jan 2020 14:41 WIB

Puncak Milad Pusdai Jabar akan Hadirkan Tokoh Islam Nasional

Temu tokoh Islam Nasional untuk memperkuat persatuan umat.

Rep: Arie Lukihardianti/ Red: Nashih Nashrullah
Muhasabah Akhir Tahun Republika, di Pusdai Jawa Barat, Jalan Diponegoro, Kota Bandung, Selasa (31/12).
Foto: Republika/Edi Yusuf
Muhasabah Akhir Tahun Republika, di Pusdai Jawa Barat, Jalan Diponegoro, Kota Bandung, Selasa (31/12).

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG— Puncak Milad ke-22 Pusdai Bandung, Jawa Barat akan menghadirkan tokoh nasional dari para pimpinan ormas Islam. Di antaranya tokoh Nahdlatul Ulama, Muhammadiyah, Persatuan Islam, Persatuan Umat Islam, dan lainnya. 

Ketua DKM Pusdai Jabar, Choirul Anam, menjelaskan semua tokoh agama tersebut, akan mengisi di acara puncak. Namun, karena ingin memperluas cakupan, Pusdai pun akan menampilkan tokoh nasional yakni Ketua Umum PBNU KH Said Agil Siroj dan Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah, Prof Haedar Nashir. 

Baca Juga

"Kami ingin mempererat persaudaraan umat islam, dengan satu tahun komposisi kepengurusan ini. Kami ingin mengamalkan pusat dakwah sebagai tempat ukhuwah islamiyah," katanya, kata dia dalam Muhasabah Akhir Tahun bekerjasama dengan Republika, di Bandung, Rabu malam (31/12).

Dia menjelaskan, Muhasabah Akhir Tahun yang digelar digelar //Republika//, merupakan salah satu rangkaian beberapa acara yang berkaitan dengan Milad Pusdai. "Nah tanggal 7 Januari 2020 ini akan ada ngaji bareng. Ini acara Puncaknya," ujar Choirul Anam, Rabu malam (31/12).    

Selain itu, kata dia, dalam satu tahun kepengurusan,  pihaknya akan berusaha meningkatkan berbagai kegiatan. Misalnya, setiap Senin-Kamis ada acara pemberian tajil gratis untuk orang yang berpuasa. Selain itu, ada kajian tahsin, tasawuf, dan sebagainya. "Kami pun beberapa bulan lalu, telah melakukan pengecetan dinding Pusdai sekarang warnanya kembali abu-abu tua dan muda," katanya. 

Selain itu, kata dia, di seputaran Jalan suci, ada taman Pusdai supaya bisa menarik masyarakat agar mau shalat berjamaah. "Yang suka selfi dari pada di taman lansia mending taman Pusdai selfinya.  Dengan catatan, kalau adzan harus shalat ya," katanya. 

 

 

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement