REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kelly Osbourne menepis rumor tentang kesehatan ayahnya, Ozzy Osbourne. Dalam postingan di Instagram Stories-nya, perempuan berusia 35 tahun itu meluruskan informasi yang selama ini beredar.
"Hari ini aku memiliki awal yang luar biasa di tahun 2020. Aku pergi makan siang dengan keluargaku. Kemudian aku menghabiskan sisa hari itu dengan tertawa dan berbincang dengan ayahku di rumah. Aku pulang untuk membaca artikel memuakkan tentang ayahku yang seolah sekarat di ranjang. Terkadang media membuatku mual!" kata Kelly dilansir USA Today, Jumat (3/1).
"Bukan rahasia lagi bahwa ayah saya memang mengalami tahun yang berat ketika membicarakan kesehatannya," tambahnya.
Pernyataan Kelly muncul setelah ada laporan bahwa mantan vokalis Black Sabbath itu dalam keadaan kritis. Pada bulan Oktober, Ozzy Osbourne sempat mengungkapkan keluhan penyakitnya.
Pria berusia 71 tahun itu harus membatalkan jadwal tur Eropa yang telah dijadwalkan untuk Januari dan Februari. Ozzy Osbourne merasa bosan terjebak di tempat tidur sepanjang hari karena harus istirahat.
Ozzy juga menderita serangan pneumonia pada tahun 2019. Sebelum itu, dia dirawat di rumah sakit setelah komplikasi dari flu.