Sabtu 04 Jan 2020 16:50 WIB

Lintasarta-Baznas Salurkan Bantuan Senilai Rp 100 Juta

Baznas dan Lintasarta memberi bantuan senilai Rp 100 juta ke korban banjir.

Rep: Fuji E Permana/ Red: Gita Amanda
Lintasarta bersama Baznas mengucurkan bantuan hingga Rp 100 juta untuk korban banjir Jakarta. Foto warga membersihkan sampah pascabanjir yang melanda kawasan Kampung Pulo, Jakarta, (ilustrasi)..
Foto: Antara/Dhemas Reviyanto
Lintasarta bersama Baznas mengucurkan bantuan hingga Rp 100 juta untuk korban banjir Jakarta. Foto warga membersihkan sampah pascabanjir yang melanda kawasan Kampung Pulo, Jakarta, (ilustrasi)..

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) bersama perusahaan Lintasarta menyalurkan bantuan berupa hygiene kit dan baby kit senilai Rp 100 juta untuk korban banjir di Kampung Pulo, Jakarta Timur pada Sabtu (4/1). Pemberian bantuan ini dilakukan secara simbolis di Posko Layanan Bencana Baznas di Kampung Pulo, Kecamatan Jatinegara.

Bantuan hygiene kit berisi sabun mandi, pasta gigi, sikat gigi, dan sabun untuk mencuci. Sementara bantuan baby kit berisi minyak telon, sabun mandi bayi, dan tisu basah.

Baca Juga

Direktur Pendistribusian Baznas, Irfan Syauki Beik, menyambut positif kerja sama pemberian donasi oleh Lintasarta. Menurutnya bantuan hygiene kit dan baby kit akan sangat membantu para pengungsi untuk menjaga kebersihan mereka. Sehingga mereka terhindar dari sejumlah penyakit yang timbul pascabanjir.

"Sejak banjir melanda kawasan Jabodetabek pada malam tahun baru, Baznas telah bergerak cepat bekerja secara penuh 24 jam merespons segala kebutuhan dari warga korban banjir mulai dari bantuan evakuasi, bantuan makanan, hingga layanan kesehatan. Baznas akan menjaga komitmen menjadi badan zakat yang terdepan dalam membantu masyarakat membutuhkan," kata Irfan melalui pesan tertulis kepada Republika, Sabtu (4/1).

Irfan menyampaikan, area terdampak banjir yang melanda Jabodetabek luas dan banyak warga yang menjadi korban. Sehingga masih banyak bantuan yang dibutuhkan untuk meringankan beban mereka. Baznas mengajak masyarakat untuk ikut serta bahu membahu membantu warga yang terdampak banjir.

"Baznas siap membantu mendistribusikan dan melayani agar mereka (korban banjir) bisa kembali bangkit dan kembali ke kehidupan mereka dengan normal," ujarnya.

General Manager Corporate Secretary Lintasarta, Ade Kurniawan mengatakan, bantuan dalam bentuk paket hygiene kit dan baby kit merupakan jenis bantuan yang tidak banyak terpikirkan oleh para donatur. Padahal jenis bantuan tersebut menjadi kebutuhan primer khususnya bagi para pengungsi bencana banjir dan masih akan sangat dibutuhkan pascabanjir nantinya.

"Lintasarta tidak hanya mementingkan profit perusahaan semata akan tetapi terus berkomitmen untuk menjalankan tanggungjawab sosial perusahaan di pilar Lintasarta Sehat Sejahtera seperti pada kesempatan ini," ujarnya.

Sebelumnya, dengan melibatkan partisipasi masyarakat setempat, posko dapur umum dan dapur air minum telah didirkan Baznas. Dapur ini berfungsi untuk menyediakan kebutuhan makan dan minum masyarakat yang terdampak banjir. Tim Baznas masih melayani masyarakat di lokasi dapur umum, antara lain di Kampung Makassar, Kampung Jawa, Jati Baru, Cinere, serta Kebon Manggis.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement