REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pep Guardiola percaya John Stone memiliki potensi menjadi bek terbaik dunia. Syaratnya ia harus fit untuk waktu yang lama.
Terakhir Stone membela Manchester City pada laga melawan Manchester United yang berakhir untuk kekalahan City. Musim ini ia hanya tampil 12 kali. Ada kemungkinan, Stone masuk line up pada laga melawan tim League Two, Port Vale di putaran ketiga Piala FA.
"Saya tidak tahu mengapa dia belum bisa bermain secara rutin. Kami coba membantunya dengan upaya terbaik selama dia di sini. Tapi tergantung padanya," pesan Pep.
Dengan absennya Stone membuat Pep memutar otak. Walhasil gelandang Fernandinho ditarik ke belakang. Pemain muda berusia 18 tahun, Erin Garcia pun dipromosikan. Bahkan pemain jebolan akademi Barcelona itu dipuji Pep.
"Eric sangat pintar," kata dia.
"Semua yang dikatakan kepadanya dia pahami, dan dia tidak perlu banyak waktu untuk memahami. Hidup ada bicara peluang. Kami senang melihat dia memanfaatkan kesempatan untuk bermain, dia membantu kami di saat-saat sulit," kata Pep.