Senin 06 Jan 2020 22:55 WIB

Pidato Tom Hanks 'Menyentuh' di Panggung Golden Globe

Tom Hanks dianugerahi Lifetime Achievement Awards dari Golden Globe.

Rep: Adysha Citra Ramadani/ Red: Nora Azizah
Tom Hanks, yang dianggap sebagai salah satu bakat terbaik dalam bisnis perfilman, mendapat penghargaan Lifetime Achievement Awards pada Golden Globe ke-77 (Aktor Tom Hanks)
Foto: Flickr
Tom Hanks, yang dianggap sebagai salah satu bakat terbaik dalam bisnis perfilman, mendapat penghargaan Lifetime Achievement Awards pada Golden Globe ke-77 (Aktor Tom Hanks)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Hollywood Foreign Press Association (HFPA) selaku penyelenggara ajang Golden Globes menganugerahi penghargaan istimewa Cecil B DeMille Awward kepada aktor Tom Hanks. Hanks menerima penghargaan tersebut sambil menyampaikan pidato penerimaan yang emosional dan menyentuh.

Sebelum penghargaan diberikan, aktris Charlize Theron menyampaikan dialog pembuka mengenai sosok Hanks. Theron memuji Hanks sebagai sosok yang memiliki semua kualitas yang dicita-citakan banyak aktor, baik di depan maupun belakang layar.

Baca Juga

"Dia membawakan kami tawa yang membantu kami melewati situasi sulit," jelas Theron yang pernah membintangi film arahan Hanks 'That Thing You Do', seperti dilansir Independent, Senin (6/1).

Setelah menerima penghargaan tersebut, Hanks menyampaikan pidato penerimaannya di hadapan para tamu Golden Globes Ke-77. Dia mengawali pidatonya dengan menyampaikan penghargaan kepada setiap sutradara dari film-film yang ia bintangi.

Hanks mulai tampak berkaca-kaca ketika menyampaikan terima kasih untuk sang istri, Rita Wilson, dan anak-anaknya. Hanks mengaku tidak pernah merasa seemosional ini ketika berada di rumah.

"Ini karena pilek yang membuatnya seperti ini," canda Hanks ketika menjelaskan suaranya yang terdengar serak, seperti dilansir New York Times.

Hanks pun tak melewatkan kesempatan itu untuk menyampaikan beberapa saran untuk aktor-aktor lain. Hanks mengatakan, film adalah sesuatu yang terbuat dari potongan-potongan adegan yang disyuting secara bertahap sehingga aktor harus memberikan yang terbaik dalam bekerja. Berkaca pada pengalamannya, Hanks mengatakan sutradara bisa bersikap cukup tegas ketika proses tersebut berlangsung.

"Di satu titik, mereka (sutradara) datang kepada saya dalam kurun waktu satu hari dan mengatakan, besok, jika Anda tidak melakukan pekerjaan Anda dengan sanagt baik, kita tidak akan membuat film bersama (lagi)," terang Hanks.

Hanks juga mengingatkan para aktor untuk tidak terlambat ketika bekerja. Hadir di lokasi tepat waktu dan selalu dalam kondisi siap sebelum giliran syuting datang merupakan hal yang perlu diupayakan.

"Hadir tepat waktu merupakan tindakan membebaskan terbaik yang bisa Anda berikan kepada diri Anda sendiri dalam sebuah film," tutur Hanks.

Saran dari Hanks tentu akan sangat berguna bagi aktor-aktor lain mengingat Hanks memang memenuhi kualifikasi. Aktor kelahiran 9 Juli 1956 ini telah memenangkan delapan penghargaan serta dianugerahi 16 nominasi dalam ajang Golden Globes sepanjang kariernya.

Hanks memenangkan empat penghargaan aktor terbaik untuk untuk peran besarnya dalam film. Film-film tersebut adalah 'Big', 'Philadelphia', 'Forrest Gump', dan 'Cast Away'.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement