Sabtu 11 Jan 2020 22:26 WIB

NSH Jakarta Raih Kemenangan

NSH Jakarta kalahkan Amartha Hangtuah 93-84.

Pemain NSH Jakarta (Putih)
Foto: Dok Piala Presiden Bolabasket
Pemain NSH Jakarta (Putih)

REPUBLIKA.CO.ID, SEMARANG -- NSH Jakarta berhasil meraih kemenangan dalam lanjutan IBL Pertamax 2020. Dalam laga yang berlangsung Sabtu (11/1) di GOR Sahabat, Semarang Tim asuhan AF Rinaldo berhasil mengalahkan Amartha Hangtuah 93-84.

Coach Inal panggilan akrab AF Rinaldo menilai kemenangan ini penting untuk meningkatkan mental pemain. "Kemenangan pertama bagi NSH, ini yang kita butuhkan untuk naikan mental pemain, kita berangkat dari rooster berbeda, banyak  kehilangan pemain senior sehingga didominasi pemain muda," kata dia.

Coach Inal pun memuji Michael Edward Glover.  "Hasil tadi tidak lepas dari penampilan pemain asing kita khususnya Michael Edward Glover yang mengeluarkan energi berbeda kali ini. Dia begitu kuat di bawah ring. Seharusnya memang seperti itu Dia bermain."

Coach Inal mengaku, konsistensi permainan masih terus dibenahi. "Konsistensi permainan belum berjalan yang diharapkan. Saat sedang bermain bagus terus  tiba-tiba hilang. Disiplin untuk jalankan sistem terutama defense juga belum jalan. Pemain cadangan kita juga belum memberi kontribusi maksimal."

Harry Prayoga, Kepala Pelatih Amartha Hangtuah menilai kekalahan tadi karena salah satu pemain asingnya yang berposisi bigman mengalami kram kaki karena kelelahan.

"Kendala di Kuarter empat, pemain asing kita Darnnel Aaron Martin mengalami kram. Sehingga tidak ada yang bisa stop Glover dibawah ring.

Selain itu lanjut Coach Harry,  Akurasi tembakan tiga angka dari Kashaka Cotton hari ini menurun. "Tripoin Cotton tadi menurun jauh. Prosentase hanya 22 persen, hanya berhasil dua dari sembilan percobaan," kata dia.

Laga kedua tim berlangsung ketat. NSH Jakarta unggul tipis 22-21 akhir kuarter satu.  Saat jeda istirahat Hangtuah masih tertinggal 43-44. Hangtuah berbalik unggul 66-61. Namun NSH Jakarta diuntungkan dengan kram nya bigman Hangtuah di Kuarter akhir. Mereka pun menang 93-84.

Dashaun Wiggins memimpin NSH Jakarta dengan 33 poin,  Glover mencetak double-double 28 poin dan 10 Rebound. Widyanta menambah 11 poin. Di kubu Hangtuah Cotton memimpin 31 poin, Charles Jackson 13 poin dan Darnell 12 poin.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement