REPUBLIKA.CO.ID, NAPOLI -- Napoli sukses melangkah ke perempat final Copa Italia. Pada babak 16 besar, Partenopei membungkam Perugia, 2-0 di Stadion San Paulo, Selasa (14/1) malam WIB.
Semua gol tuan rumah dicetak oleh kapten tim, Lorenzo Insigne. Usai pertandingan ia merasakan pentingnya kemenangan ini.
"Ini menjadi titik awal (kebangkitan Napoli). Kemenangan ini sangat dibutuhkan. Kami harus tetap tenang dan berkembang," kata Insigne kepada RAI Sport, dikutip dari Football Italia, Rabu (15/1).
Tak berlebihan apa yang diutarakan penyerang sayap 27 tahun itu. Sebelum laga Coppa Italia ini, Napoli berada dalam tren negatif.
Secara khusus di ajang Serie A. Dalam 11 laga, pasukan biru langit hanya sekali meraih kemenangan. Sisanya, Napoli kalah dan imbang, masing-masing lima partai.
Sebuah pemandangan langka. Maklum dalam beberapa tahun terakhir, Partenopei salah satu tim Serie A yang konsisten meraih hasil positif.
Insigne meminta kubunya fokus ke laga lanjutan. Napoli akan berhadapan dengan Fiorentina di liga domestik.
Duel tersebut berlangsung di Stadion San Paulo, Ahad (19/1) dini hari WIB. "Kami harus menjalani laga ini dengan cara terbaik" ujar Insigne menegaskan.