Jumat 17 Jan 2020 17:58 WIB

Muncul Keraton Sejagat, Jokowi: Itu Hiburan

Jokowi menanggapi kemunculan Keraton Sejagat.

Rep: Dessy Suciati Saputri/ Red: Muhammad Hafil
Muncul Keraton Sejagat, Jokowi: Itu Hiburan. Foto: Keraton Agung Sejagat.
Foto: Tangkapan Layar Youtube.
Muncul Keraton Sejagat, Jokowi: Itu Hiburan. Foto: Keraton Agung Sejagat.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Presiden Joko Widodo (Jokowi) ikut berkomentar soal munculnya keraton sejagat di Purworejo, Jawa Tengah. Menurutnya, keberadaan keraton sejagat hanya merupakan sebuah hiburan di tengah permasalahan dalam negeri.

"Itu hiburan," katanya singkat sambil tersenyum, kepada awak media di Istana Merdeka, Jakarta, Jumat (17/1).

Baca Juga

Seperti diketahui, raja dan ratu keraton sejagat pun telah diamankan oleh kepolisian setelah tak lama mengungkap keberadaannya kepada publik. Raja keraton sejagat yakni diketahui bernama Totok Santosa dan ratunya bernama Fanni Aminadia.

Keduanya pun dijerat UU Nomor 1 Tahun 1946 tentang Peraturan Hukum Pidana serta pasal 378 KUHP tentang penipuan. Menurut penyidik Kepolisian Daerah Jawa Tengah, keduanya memiliki motif untuk menarik dana dari masyarakat dengan menggunakan tipu daya.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement