Jumat 31 Jan 2020 04:12 WIB

Puluhan Kampus Dunia Ramaikan International Education Expo

International Education Expo gratis untuk umum pada 9 Februari 2020.

Puluhan Kampus Dunia Ramaikan International Education Expo. Kuliah di luar negeri. Ilustrasi
Foto: Google
Puluhan Kampus Dunia Ramaikan International Education Expo. Kuliah di luar negeri. Ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- Puluhan perguruan tinggi ternama dunia akan meramaikan pameran pendidikan International Education Expo 2020. Pameran tersebut digelar di ICAN Education Consultant di Grand Mercure Hotel, Yogyakarta pada 9 Februari 2020.

"International Education Expo 2020 diikuti oleh universitas ternama dengan ratusan program studi," kata SEO and Digital Marketing Specialist ICAN Education Consultant Emri melalui keterangan tertulis di Yogyakarta, Kamis (30/1).

Baca Juga

International Education Expo 2020, menurut dia, akan menjadi pameran pendidikan terbaik di awal 2020. Pameran yang digelar secara gratis dan terbuka untuk umum itu bakal menjadi rujukan untuk melakukan konsultasi dan mencari informasi yang akurat tentang perguruan tinggi di luar negeri untuk jenjang program foundation, diploma, bachelor, dan master.

"Setiap tahun International Education Expo sukses memberangkatkan banyak pelajar dari Solo dan Yogyakarta untuk kuliah ke luar negeri," kata dia.

Sejumlah perguruan tinggi ternama yang akan ikut serta, antara lain Monash University, Le Cordon Bleu, Taylor's University, Southern Institute of Technology (New Zealand), Sunway University, KAPLAN Singapore, Singapore Intitute of Management, dan At Sunrice. Sedangkan ratusan jurusan kuliah yang dapat diakses mulai dari business and marketing, culinary, hospitality, game fesign, fashion design, computer programming, animation, science, communication, engineering, dan medicine.

Selain mendapatkan gambaran mengenai universitas serta jurusan kuliah ke luar negeri, menurut Emri, para pengunjung juga akan memperoleh informasi seputar biaya kuliah, proses serta syarat pendaftaran, IELTS/TOEFL, akomodasi, hingga jenjang karier.

"Jangan lupa ajak orang tua karena bisa langsung konsultasi sampai tuntas mengenai kampus, biaya hidup, biaya kuliah, jenjang karier, jurusan kuliah dengan perwakilan resminya dari tiap-tiap universitas," kata dia yang menargetkan sebanyak 1.000 pengunjung pameran itu.

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَلَقَدْ اَرْسَلْنَا رُسُلًا مِّنْ قَبْلِكَ مِنْهُمْ مَّنْ قَصَصْنَا عَلَيْكَ وَمِنْهُمْ مَّنْ لَّمْ نَقْصُصْ عَلَيْكَ ۗوَمَا كَانَ لِرَسُوْلٍ اَنْ يَّأْتِيَ بِاٰيَةٍ اِلَّا بِاِذْنِ اللّٰهِ ۚفَاِذَا جَاۤءَ اَمْرُ اللّٰهِ قُضِيَ بِالْحَقِّ وَخَسِرَ هُنَالِكَ الْمُبْطِلُوْنَ ࣖ
Dan sungguh, Kami telah mengutus beberapa rasul sebelum engkau (Muhammad), di antara mereka ada yang Kami ceritakan kepadamu dan di antaranya ada (pula) yang tidak Kami ceritakan kepadamu. Tidak ada seorang rasul membawa suatu mukjizat, kecuali seizin Allah. Maka apabila telah datang perintah Allah, (untuk semua perkara) diputuskan dengan adil. Dan ketika itu rugilah orang-orang yang berpegang kepada yang batil.

(QS. Gafir ayat 78)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement