Selasa 11 Feb 2020 08:50 WIB

Kuasai Ritel, BRI Syariah Salurkan Pembiayaan Rp 27,3 T

Peningkatan pembiayaan ditopang oleh kinerja produk Griya Faedah dan KPR Sejahtera.

Rep: Novita Intan/ Red: Gita Amanda
PT Bank BRI Syariah Tbk menyalurkan pembiayaan sebesar Rp 27,38 triliun pada 2019. Foto nasabah melakukan transaksi melalui ATM Bank BRI Syariah, (ilustrasi)..
Foto: Republika/Prayogi
PT Bank BRI Syariah Tbk menyalurkan pembiayaan sebesar Rp 27,38 triliun pada 2019. Foto nasabah melakukan transaksi melalui ATM Bank BRI Syariah, (ilustrasi)..

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PT Bank BRI Syariah Tbk menyalurkan pembiayaan sebesar Rp 27,38 triliun pada 2019. Angka ini tumbuh 25,29 persen dibandingkan pada 2018 sebesar Rp 21,86 triliun. 

Direktur Bisnis Ritel BRI Syariah Fidri Arnaldy mengatakan segmen ritel (SME, kemitraan, konsumer, dan mikro) menjadi pendorong pertumbuhan pembiayaan BRI Syariah. Ketiganya tumbuh masing-masing sebesar 37,47 persen, 28,7 persen dan 26,09 persen.