Kamis 13 Feb 2020 00:31 WIB

Renault Tampilkan Sekilas Mobil F1 2020 Mereka

Saat peluncuran, Renault menghadirkan pembalap Daniel Ricciardo dan Esteban Ocon.

Pembalap Renault, Daniel Ricciardo.
Foto: AP Photo/Sergei Grits
Pembalap Renault, Daniel Ricciardo.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Renault meluncurkan kampanyenya untuk musim Formula 1 (f1) 2020 di Paris, Prancis, Rabu (12/2), dengan mempertunjukkan sekilas mobil baru mereka R.S.20 yang dibalut livery khusus untuk sesi tes. Pada acara peluncuran tersebut, Renault menghadirkan jajaran pembalap mereka Daniel Ricciardo dan Esteban Ocon, yang menggantikan Nico Hulkenberg. 

Renault juga memperkenalkan Pat Fry sebagai Chassis Technical Director. Fry sebelum ini turut membantu kesuksesan Ferrari dan McLaren.

Baca Juga

Kepala tim Cyril Abiteboul mengungkapkan bahwa fokus Renault musim ini adalah untuk membangkitkan semangat tim setelah mereka gagal mempertahankan peringkat empat konstruktor tahun lalu yang direbut oleh McLaren.

"Merebut kembali posisi keempat di kejuaraan konstruktor tetap menjadi tujuan musim ini yang akan lebih ketat dari pada sebelumnya," kata Abiteboul seperti dikutip laman resmi F1.

Ocon mengaku senang bisa kembali turun di F1 setelah kehilangan bangkunya di tim Force India pada 2018. Ia menjalani peran sebagai pembalap cadangan tim Mercedes.

"Kami menghabiskan banyak waktu untuk persiapan dan saya siap untuk tantangan ini. Saya menanti untuk bisa balapan lagi, kembali di mana saya seharusnya berada, setelah menunggu satu tahun," kata pembalap asal Prancis itu.

"Saya melihat banyak detail di Renault R.S.20 ini. Menyenangkan melihat desain ini tapi hal selanjutnya yang kalian inginkan adalah berada di belakang kemudi dan seperti apa rasanya."

Sementara Ricciardo, yang finis peringkat sembilan tahun lalu, akan menjalani tahun keduanya bersama Renault sejak meninggalkan Red Bull.

"Saya ingin melebur lebih baik ke dalam tim setelah melewati satu musim penuh," kata pembalap asal Australia itu.

"Saya belajar banyak tentang diri sendiri dan tentunya banyak juga soal tim. Salah satu pelajaran terpenting bagi saya adalah ini bukan sekedar menjadi pebalap terpintar di paddock Formula 1, kalian membutuhkan setiap individu di tim yang mengerahkan segala kemampuan yang mereka miliki."

R.S.20 akan turun di trek untuk pertama kali pada 19 Februari saat tes pramusim digelar di Sirkuit Barcelona-Katalunya, Spanyol.

 

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement