Senin 17 Feb 2020 00:27 WIB

70 Persen Responden Puas Kinerja 100 Hari Pertama Jokowi

Indo Barometer merilis survei nasional terkait 100 hari kinerja Jokow-Maruf.

Rep: Febrianto Adi Saputro/ Red: Ani Nursalikah
70 Persen Responden Puas Kinerja 100 Hari Pertama Jokowi. Presiden Joko Widodo dan Wapres Maruf Amin.
Foto: Republika/ Wihdan
70 Persen Responden Puas Kinerja 100 Hari Pertama Jokowi. Presiden Joko Widodo dan Wapres Maruf Amin.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Indo Barometer merilis survei nasional terkait 100 hari kinerja pemerintahan Jokowi-Maruf Amin. Dalam survei tersebut diketahui sebanyak 70,1 persen responden mengaku puas terhadap kinerja pemerintahan Joko Widodo-Ma'ruf Amin.

"Dalam 100 hari pemerintahan Jokowi-Ma'ruf Amin, sebesar 70,1 persen publik puas dengan kinerja Presiden Joko Widodo," kata Direktur Eksekutif Indo Barometer Qodari di Hotel Century Park, Senayan, Jakarta, Ahad (16/2).

Baca Juga

Qodari melanjutkan, sebanyak 27,4 responden mengaku tidak puas dengan kinerja Jokowi-Amin. Jika dibandingkan dengan hasil survei 2015, tingkat kepuasan publik dengan kinerja Jokowi-Jusuf Kalla sebesar 46,8 persen, kemudian yang tidak puas mencapai 38,8 persen.

"Jadi di periode kedua Pak Jokowi punya garis start yang lebih baik dibandingkan lima tahun lalu, jadi kepercayaan masyarakat itu relatif lebih tinggi," ujarnya.

Selain itu, tingkat kepuasan publik terhadap kinerja menteri Kabinet Indonesia Maju sebesar 54,4 persen. Kemudian yang tidak puas sebesar 28,1 persen.

"Dalam survei Maret 2015, publik yang puas dengan kinerja para menteri Kabinet Jokowi-Jusuf Kalla 46,8 persen, sementara yang tidak puas 33,4 persen," imbuhnya.

Survei tersebut dilaksanakan pada 9-15 Januari 2020. Metode yang digunakan adalah multistage random sampling dengan melibatkan 1.200 responden. Sedangkan margin of error kurang lebih 2,83 persen dan tingkat kepercayaan 95 persen.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement