Selasa 18 Feb 2020 10:04 WIB

Ashraf Sinclair Rencananya Dimakamkan di San Diego Hills

Sejumlah selebritas melayat ke rumah duka Ashraf Sinclair.

Rep: Zainur Mahsir Ramadhan/ Red: Ani Nursalikah
Suasana rumah duka Ashraf Sinclair, suami dari penyanyi Bunga Citra Lestari di Pejaten, Pasar Minggu, Jakarta, Selasa (18/2).
Foto: Republika/Zainur Mahsir Ramadhan
Suasana rumah duka Ashraf Sinclair, suami dari penyanyi Bunga Citra Lestari di Pejaten, Pasar Minggu, Jakarta, Selasa (18/2).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Jenazah aktor asal Malaysia Ashraf Daniel Mohammad Sinclair rencananya akan dimakamkan di pemakaman San Diego Hills, Karawang, Jawa Barat. Suami penyanyi Bunga Citra Lestari (BCL) itu meninggal dunia di RS MMC, Kuningan, Jakarta, Selasa (18/2).

Belum diketahui kapan waktu dimakamkannya. Dari pantauan Republika.co.id di lokasi, beberapa selebritas seperti Rossa, Tony Q, Sheryl Sheinafia, Aura Kasih serta lainnya masih berdatangan. BCL masih menunggu keluarga datang.

Baca Juga

Di lokasi duka, tampak wartawan berkumpul di luar kediaman BCL di Pejaten Barat, Jakarta Selatan. Hingga kini, BCL yang berduka disebut masih belum turun dari lantai atas rumahnya.

Ucapan duka dari berbagai pihak juga masih ramai diucapkan di media sosial. Salah satunya dari aktris Hannah Al Rasyid yang mengucapkan belasungkawanya.

"Innalillahi wa innailaihi rojiun, devastating news. We love you bro. Thank you for your kindness, deepest condolences and prayers to all family, may you offered the highest place in jannah," tulisnya.

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Manhatten steam

A post shared by Ashraf Sinclair Official (@ashrafsinclair) on

Aktor kelahiran Croydon, 18 September 1979 itu diduga meninggal karena serangan jantung. Informasi itu sukar diterima karena Ashraf sendiri tidak memiliki riwayat penyakit tersebut.

Ashraf mulai dikenal di jagat hiburan setelah ia membintangi Gol dan Gincu dimana ia memerankan tokoh bernama Eddy. Ashraf meninggalkan istri, BCL, dan seorang anak tercinta, Noah Sinclair. Namun demikian, hingga berita ini dimuat, belum ada kepastian kapan dan di mana jenazah dimakamkan atau penjelasan kronologi meninggalnya Ashraf dari keluarga.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement