REPUBLIKA.CO.ID,PURWOKERTO -- Polresta Banyumas membuat gagasan unik yang wajib dilaksanakan anggotanya. Bila biasanya kegiatan dinas hari Jumat diisi dengan olah raga, maka mulai Jumat (21/3), jajaran anggotanya juga melakukan hal lain yakni bersih-bersih masjid.
''Setiap Jumat, saya intruksikan agar seluruh jajaran kepolisian di polsek-polsek wilayah Banyumas agar melakukan kegiatan bersih-bersih masjid yang ada di lingkungannya,'' jelas Kapolresta Banyumas, Kombes Pol Whisnu Caraka, Jumat (21/3).
Menurutnya, dengan melakukan kegiatan tersebut, maka setiap anggota tidak hanya sekadar melakukan olah raga. ''Dengan membersihkan masjid, secara tidak langsung anggota kami juga melakukan olah raga. Selain itu, anggota kami juga bisa mendapat banyak manfaat lain,'' jelasnya.
Dia menyebutkan, dengan melakukan bersih-bersih masjid, anggotanya yang berada di polsek-polsek juga bisa melakukan silaturrahmi dengan warga sekitar. ''Bahkan secara tidak langsung, dengan berada di masjid, diharapkan keimanan anggota kami yang beragama Islam menjadi makin kuat,'' katanya.
Kegiatan bersih-bersih masjid ini, menurut Kapolresta, dilaksanakan setiap pagi. Dengan demikian, saat umat Islam akan melaksanakan Shalat Jumat, maka kondisi masjid menjadi bersih. ''Lebih dari itu, anggota kami yang beragama Islam juga bisa melaksanakan Shalat Jumat di masjid tersebut,'' katanya.
Dia menyebutkan, bangunan masjid bukan merupakan bangunan biasa. Melainkan rumah Allah, yang menjadi sumber kebaikan karena menjadi tempat umat Islam melaksanakan shalat. ''Karena itu, anggota polisi yang ikut membersihkan masjid, tentu akan semakin dekat dengan Yang Maha Kuasa,'' katanya.
Meski demikian Kapolres menyebutkan, kegiatan bersih-bersih masjid ini hanya akan dilaksanakan setiap bulan sekali, pada hari Jumat. Hal ini mengingat tugas kepolisian, yang kadang tidak bisa ditinggalkan.
Dengan lokasi masjid yang dilakukan aksi 'Jumat Bersih', diserahkan pada masing-masing Polsek. ''Terserah pihak Polsek akan membersihkan masjid yang mana. Yang jelas, setiap sebulan sekali setiap hari Jumat, harus melaksanakan kegiatan ini,'' katanya.
Dari pemantauan, aksi bersih Masjid ini, antara lain dilakukan oleh jajaran Polsek Purwokerto Utara Kota Purwokerto. Kegiatan dilakukan di masjid Baiturrohman yang yang ada di belakang kantor Polsek.
Sebanyak 15 anggota polsek melakukan aksi bersih masjid dengan menyapu, mengepel dan membersihkan seluruh bagian masjid. ''Seluruh anggota kami kerahkan untuk membersihkan masjid ini. Kebetulan semua anggota beragama Islam. Dengan demikian, setelah bersih masjid, kegiatan dilanjutkan dengan melakukan shalat Jumat di masjid itu,'' jelas Kapolsek Purwokerto Utara, Kompol Sudarsono.