REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Persib Bandung akan menghadapi Persela Lamongan pada Ahad (3/1) mendatang. Laga ini menjadi laga perdana kedua tim dalam kompetisi Liga 1 2020.
Pemain tengah Persib Bandung, Dedi Kusnandar menyatakan, Persib sudah siap menghadapi Persela. Dado, sapaannya, mengakui persiapan Persib sudah matang.
"Tinggal tiga hari, tadi dilihat persiapan kami sudah matang. Pelatih sudah mempersiapkan tim ini untuk laga awal," kata Dado di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung, Kamis (27/2).
Dado menilai laga awal menjadi krusial di setiap kompetisi. Menurutnya, sebuah tim akan berpatokan pada hasil laga perdana.
Apalagi, Persib akan bermain di kandang dan di hadapan pendukungnya, Bobotoh. Dado menyebut, ingin mempersembahkan kemenangan di laga awal ini.
"Jadi pertandingan awal ini penting untuk tiga poin ini. Jadi target saya pribadi dan tim di awal pertandingan lawan Persela bisa menang," tegas Dado.
Namun Dado tidak ingin meremehkan Persela. Ia mengambil pelajaran dari musim lalu bagaimana Persela mempermalukan Persib di kandang, meski Persela saat itu ada di papan bawah klasemen.
"Jadi keuntungan main di kandang harus kami maksimalkan. Tahun ini persaingan sangat ketat apalagi semua ingin target juara dan kami juga ingin juara. Jadi pertandingan ini harus kami ambil maksimal mungkin," kata Dado menjelaskan.