REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Pelatih Tottenham Hotspur Jose Mourinho membela pemainnya, Eric Dier, yang terlibat keributan dengan salah satu penonton laga kontra Norwich City pada Kamis (5/3) dini hari WIB. Mou bahkan meragukan apa penonton tersebut benar-benar fan the Spurs.
Dari video yang beredar di media sosial, terlihat Dier memanjat tribun barat stadion setelah babak adu penalti tuntas. Dier mendatangi salah satu penonton yang diduga berdebat dengan adiknya. Keluarga Dier diketahui hadir menonton langsung di lapangan.
Mou merasa penonton yang hadir di tribun barat belum tentu fan sejati Spurs. Sebab, tribun bagian itu merupakan area khusus yang kadang disediakan bagi tamu VIP.
"Tentu saja sebagian memang fan Tottenham, tapi saya pikir banyak dari mereka hadir karena undangan khusus, mereka dengan status spesial," kata Mou dilansir dari Fourfourtwo pada Kamis, (5/3).
Mou menyoroti para penonton di tribun barat memperoleh hak istimewa. Mereka bisa menyaksikan pemain dari jarak sangat dekat. "Orang-orang yang ada di area itu berada di posisi khusus dekat terowongan (tempat pemain keluar masuk lapangan)," ujarnya.
Mou menyebut salah satu ciri fan sepak bola ialah mendukung timnya sampai tuntas. Insiden Dier dengan salah satu penonton baru-baru ini justru bertolak belakang karena fan itu malah menghina Dier.
"Mungkin di tempat itu juga kadang saya meragukan apakah mereka benar-benar fan Tottenham karena mereka (fan) seharusnya yang benar-benar mendukung sampai akhir," sindir the Special One, julukan Mou.