Kamis 05 Mar 2020 16:59 WIB

Sesmenpora Doakan yang Terbaik untuk Atlet All England

All England resmi tetap digelar sesuai jadwal di tengah wabah virus corona.

Rep: Muhammad Ikhwanuddin/ Red: Endro Yuwanto
Sesmenpora Gatot S Dewa Broto.
Foto: republika/Afrizal Rosikhul Ilmi
Sesmenpora Gatot S Dewa Broto.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sekretaris Kementerian Pemuda dan Olahraga (Sesmenpora) RI, Gatot S Dewa Broto berharap atlet bulu tangkis Indonesia yang berangkat ke Inggris tetap baik-baik saja. Dijadwalkan, wakil Indonesia akan mengikuti turnamen All England, 11-15 Maret mendatang.

Hingga saat ini, Pemerintah RI melalui Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI belum mengeluarkan instruksi terkait olahraga di tengah wabah virus corona.

"Semoga dalam 1-2 hari ini sudah ada keterangan resmi dari kemenkes. Semoga tidak ada kendala sambil menunggu kemenkes," kata Gatot saat ditemui di kantor kemenpora, Kamis (5/3).

Sebelumnya, All England resmi tetap digelar sesuai jadwal di tengah wabah virus corona. Fedrasi Badminton Inggris memutuskan tetap mengadakan turnamen Super 1000 itu setelah berkonsultasi dengan pemerintah setempat.

"Sampai saat ini, kami tetap memantau perkembangan virus corona. Namun, menurut arahan pemerintah, All England Open 2020 tetap bisa diselenggarakan sesuai jadwal," kata Ketua Federasi Badminton Inggris, Adrian Christy dalam laman resmi All England.

Di satu sisi, Pemerintah Inggris mengumumkan sudah ada 51 kasus positif COVID-19 di wilayah per Selasa (3/3). Angka ini meningkat setelah sehari sebelumnya ditemukan 39 kasus.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement