REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Panitia penyelenggara turnamen tenis BNP Paribas Terbuka di Indian Wells, Amerika Serikat (AS), akan menyiapkan lebih dari 250 hand sanitizer atau sabun pembersih tangan di seluruh fasilitas turnamen. Langkah ini dilakukan untuk melindungi semua orang yang terlibat dalam turnamen dari wabah virus corona.
Dikutip dari laman Reuters, Kamis (5/3), acara tahunan ini akan dimulai di Kalifornia Selatan pekan depan. Tahun lalu turnamen ini telah mencetak rekor 475 ribu penonton. Tahun ini penyelenggara yakin dapat menjaga penonton aman dan nyaman.
"Kami tetap sangat positif tentang BNP Paribas Terbuka tahun ini dan berharap untuk menyambut semua orang di Indian Wells segera," kata juru bicara turnamen, Matt van Tuinen.
Para pejabat turnamen mengikuti panduan dari organisasi medis lokal dan nasional. "Seperti biasa, prioritas utama kami adalah kesehatan dan keselamatan para atlet, penggemar, dan semua orang yang terlibat dalam turnamen ini," kata Van Tuinen.
Para pejabat kesehatan pada hari Rabu (4/3) mengatakan bahwa kematian pertama di Kalifornia akibat virus itu menimpa seorang lansia di daerah Placer, dekat Sacramento.
Gubernur Kalifornia Gavin Newsom kemudian menyatakan keadaan darurat di seluruh negara bagian dalam menanggapi virus. Sebanyak 53 kasus ditemukan di seluruh negara bagian yang paling padat penduduknya di AS itu.